CEO Raksasa e-Commerce Jepang Hiroshi Mikitani Akan Sumbangkan 1 Miliar Yen ke Ukraina

- 27 Februari 2022, 17:00 WIB
Mengaku sedih dengan yang terjadi di Ukraina, CEO raksasa perusahaan e-commerce dari Jepang akan menyumbangkan 1 miliar yen.
Mengaku sedih dengan yang terjadi di Ukraina, CEO raksasa perusahaan e-commerce dari Jepang akan menyumbangkan 1 miliar yen. /REUTERS./

PR DEPOK - Hiroshi Mikitani, ketua sekaligus CEO dari raksasa e-commerce Jepang Rakuten Grup Inc., berencana untuk menyumbangkan 1 miliar yen atau sekitar Rp 124 miliar kepada pemerintah Ukraina sebagai bentuk bantuan kemanusiaan.

Melalui postingan di Twitter, Mikitani mengaku sangat sedih mendengar berita invansi yang dilakukan Rusia terhadap tetangganya Ukraina.

"Saya sangat sedih dengan berita itu, Pikiran saya bersama Anda dan orang-orang Ukraina," ujar Mikitani dalam sebuah tulisan berbahasa Inggris kepada presiden Ukraina Volodymyr Zelensky, dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Kyodo News.

Baca Juga: Korea Utara Dilaporkan Menembakkan Rudal Balistik ke Arah Laut Wilayah Jepang

Setelah melihat masyarakat Ukraina, Mikitani merasa hatinya bergerak untuk memberikan sebuah bantuan kepada mereka.

"Ketika saya melihat perlawanan berani Anda terhadap serangan tak beralasan ini atas nama rakyat Ukraina, saya berpikir tentang apa yang bisa saya lakukan untuk Ukraina," sambungnya.

Donasi yang diberikan oleh Mikitani nantinya digunakan untuk kegiatan kemanusiaan seperti orang-orang yang menjadi korban kekerasan.

Baca Juga: Duta Besar Rusia Dipanggil Usai 10 Warga Yunani Tewas Akibat Serangan di Ukraina, PM Yunani: Stop Pengeboman!

Mikitani sendiri sempat mengunjungi Ukraina pada tahun 2019, dan mengatakan bahwasanya dia sangat terpesona dengan keindahan alam dan pengetahuan mengenai teknologi.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Kyodo News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah