Banjir Bandang Melanda Pantai Timur Australia hingga Menewaskan 7 Orang

- 1 Maret 2022, 07:21 WIB
Bencana banjir bandang melanda pantai timur Australia hingga menewaskan 7 orang di wilayah ibu kota Queensland.
Bencana banjir bandang melanda pantai timur Australia hingga menewaskan 7 orang di wilayah ibu kota Queensland. /Pixabay/@TheDigitalArtist/

PR DEPOK - Peristiwa banjir bandang melanda pantai timur Australia hingga menewaskan 7 orang.

Banjir besar tersebut melanda wilayah Brisbane dan sekitarnya yang merupakan banjir bandang terburuk sejak 2011.

Brisbane, ibukota Queensland yang berpenduduk 2,6 juta orang itu menggambarkan peristiwa banjir bandang ini meruapkan sekali dalam satu abad.

Menurut laporan dari polisi negara bagian Queensland, bahwa beberapa bagian dari kota terpadat ketiga di Australia, Brisbane, terendam air pada hari Senin, 28 Februari 2022.

Baca Juga: Tunjukkan Tren Perbaikan, Kasus Konfirmasi Covid-19 Nasional Menurun hingga 7,87 Persen dalam Sepekan

Banjir tersebut terjadi setelah hujan lebat membawa banjir besar ke beberapa daerah pantai timur hingga merenggut nyawa.

Dilansir dari Hindustan Times, bahwa seorang pria berusia 59 tahun tenggelam di utara Brisbane pada Minggu sore.

Pria tersebut tenggelam setelah dia mencoba menyeberangi sungai yang banjir dengan berjalan kaki dan terjepit di pagar.

Baca Juga: Data Penerima Bansos PKH 2022 Dapat Dicek Lewat cekbansos.kemensos.go.id

Layanan darurat Queensland juga memperingatkan banjir bandang yang mengancam jiwa terjadi di selatan Brisbane di beberapa bagian kota Gold Coast.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Hindustan Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah