Vladimir Putin Percaya Negara Barat Bakal Rasakan Efek dari Sanksi yang Dijatuhkan ke Rusia

- 11 Maret 2022, 14:00 WIB
Presiden Rusia, Vladimir Putin percaya negara-negara Barat akan merasakan efek dari sanksi yang diberikan kepada negaranya imbas invasi ke Ukraina.
Presiden Rusia, Vladimir Putin percaya negara-negara Barat akan merasakan efek dari sanksi yang diberikan kepada negaranya imbas invasi ke Ukraina. /Pixabay/Victoria_Borodinova./

PR DEPOK – Presiden Rusia Vladimir Putin percaya bahwa negara-negara Barat akan merasakan efek dari sanksi yang dijatuhkan kepada negaranya.

Vladimir Putin juga meyakini Rusia akan bangkit kembali untuk mengatasi berbagai permasalahan dan menjadi lebih kuat.

Menurut Vladimir Putin, tidak ada alternatif untuk Rusia selain melakukan "operasi militer khusus" kepada Ukraina.

Apalagi Rusia, dikatakan Vladimir Putin, bukan merupakan negara yang bisa berkompromi kedaulatan sebagai keuntungan ekonomi jangka pendek.

Baca Juga: Facebook dan Instagram Izinkan Seluruh Dunia Posting Seruan Kematian Putin dan Presiden Belarusia

"Sanksi ini akan terdampak dalam hal apa pun," kata Vladimir Putin, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Reuters pada Jumat, 11 Maret 2022.

"Terdapat sejumlah pertanyaan, masalah dan kesulitan tetapi di masa lalu kami telah mengatasinya dan kami akan mengatasinya sekarang," ujar dia lagi.

Orang nomor satu di Rusia ini mengatakan bahwa pada akhirnya tindakan yang dilakukan Moskow akan mengarah kepada peningkatan kemerdekaan, swasembada, dan kedaulatan.

Baca Juga: Dianggap Tidak Sah, Vladimir Putin Sebut akan Selesaikan Masalah Sanksi Barat untuk Rusia dengan 'Tenang'

Ungkapan Vladimir Putin ini dinilai membuat sanksi yang dijatuh sejumlah negara Barat justru merugikan mereka sendiri.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah