Presiden Ukraina Sebut Rusia akan Serang Negara-Negara NATO, Volodymyr Zelenskiy: Hanya Masalah Waktu

- 14 Maret 2022, 13:55 WIB
Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy sebut Rusia akan menyerang negara-negara NATO.
Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy sebut Rusia akan menyerang negara-negara NATO. /Reuters

PR DEPOK – Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy mengeluarkan pernyatan yang mengejutkan dengan mengatakan Rusia akan segera menyeranga negara-negara NATO.

Hal itu dikatakan Volodymyr Zelenskiy setelah pasukan udara Rusia menyerang pangkalan militer Ukraina di dekat perbatasan Polandia.

"Jika Anda tidak menutup langit kami, hanya masalah waktu sebelum rudal Rusia jatuh di wilayah Anda, di wilayah NATO, di rumah warga NATO," kata Volodymyr Zelenskiy dalam pidato video yang dirilis tak lama setelah tengah malam.

Baca Juga: Henhen Ingatkan Semua Punggawa Persib Bandung Jangan Lengah Sampai Akhir Musim

Zelenskiy juga meminta NATO untuk memberlakukan larangan terbang di wilayah Ukraina.

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Channel News Asia pada Senin, 14 Maret 2022, serangan udara Rusia pada Sabtu malam hingga Minggu membawa perang meluas ke barat.

Rusia, juga melancarkan serangan ke sebuah pangkalan militer dekat Yovoriv, yang berbatasan dengan anggota Uni Eropa dan Polandia, yang merupakan negara anggota NATO.

Baca Juga: Begini Tanggapan Kuasa Hukum Tiara Marleen Terkait Laporan Haji Faisal

Dalam serangn ini dilaporkan 35 orang tewas dan 134 orang lainnya menglami luka-luka.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Channel News Asia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x