Israel Kembali Serang Masjid Al-Aqsa, Puluhan Jemaah Palestina Terluka

- 22 April 2022, 15:40 WIB
Israel melakukan serangan di Masjid Al Aqsa.
Israel melakukan serangan di Masjid Al Aqsa. /pexels/yasir-gurbuz

Dengan konvensi lama, orang Yahudi diizinkan untuk mengunjungi dalam kondisi tertentu tetapi tidak diizinkan untuk berdoa di sana.

Pertemuan para menteri Liga Arab pada Kamis kemarin di Yordania mengatakan Israel harus menghormati status quo di situs tersebut, yang secara resmi diawasi oleh kementerian urusan Islam kerajaan.

Baca Juga: Mau Cek Penerima Bansos PKH dan BPNT yang Masih Cair Hari Ini? Langsung Saja Akses cekbansos.kemensos.go.id

Para menteri mengutuk serangan dan pelanggaran Israel terhadap jemaah di masjid Al-Aqsa, menyebut mereka melakukan provokasi terang-terangan terhadap perasaan umat Islam di seluruh dunia.

“Tuntutan kami jelas bahwa Al-Aqsa dan Haram Al-Sharif di semua wilayahnya adalah satu-satunya tempat ibadah bagi umat Islam,” ujar Menteri Luar Negeri Yordania Ayman al Safadi.

Sementara itu, pejabat Asisten Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Yael Lempert dan diplomat senior Hady Amr telah mengunjungi kawasan itu pada Kamis kemarin.

Baca Juga: Jadwal Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 27 Ditutup, Simak Estimasinya Berikut

Setelah bertemu dengan mereka, Menteri Luar Negeri Israel Yair Lapid mengklaim Israel akan terus melestarikan dan mempertahankan status quo di kompleks Masjid Al-Aqsa.***

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Middle East Eye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah