Kata Menlu Lavrov Soal Rumor Negara Barat Ajak Rusia Baikan: Apakah Kita Memang Butuh Mereka?

- 24 Mei 2022, 14:45 WIB
Menlu Rusia Sergei Lavrov memberikan respons rumor yang menyebut negara-negara barat mengajak Rusia baikan setelah invasi ke Rusia.
Menlu Rusia Sergei Lavrov memberikan respons rumor yang menyebut negara-negara barat mengajak Rusia baikan setelah invasi ke Rusia. /REUTERS/Lisi Niesner.

"Kita harus berhenti bergantung dengan cara apa pun pada pasokan segala sesuatu dari Barat untuk memastikan pengembangan sektor-sektor yang sangat penting bagi keamanan, ekonomi, atau lingkungan sosial tanah air kita," katanya.

Selain sanksi dan isu 'Russophobia' yang dihembuskan negara-negara Barat, Lavrov juga menyinggung bahwa AS dan sekutunya sudah terlalu jauh terlibat dengan membantu Ukraina dengan senjata.

Baca Juga: 2 Kebiasaan yang Sangat Disukai tapi Paling Dihindari Rosé BLACKPINK Jelang Pemotretan

Oleh karena itu, pejabat senior di pemerintahan Vladimir Putin itu mewanti-wanti bahwa saat ini yang perlu diutamakan adalah ketahanan nasional.

DIbanding berunding dengan mereka yang melancarkan isu permusuhan pad Rusia, Lavrov ingin lebih fokus pada sekutu yang memang sudah ada seperti China.

Lavrov juga mengatakan bahwa saat ini Kremlin lebih ingin mengembangkan kerjasama dengan Beijing dibanding dengan Barat.

Baca Juga: Dear Barcelona, Jangan Bertingkah Kejar Lewandowski deh

Rusia dan China memang benar-benar bisa dibilang kawan baik dalam pergaulan internasional.

Bahkan Sebelum Rusia melancarkan invasi ke Ukraina, keduanya sepakat untuk menandatangani perjanjian dan kerjasama tanpa batas dalam bidang ekonomi, militer dan politik ***

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah