China Meluncurkan Kapal Induk Ketiga dengan Ketapel Elektromagnetik

- 20 Juni 2022, 12:20 WIB
Ilustrasi kapal induk milik China.
Ilustrasi kapal induk milik China. /Pixabay/Defence-Imagery

PR DEPOK - China telah meluncurkan kapal induk ketiganya yang paling maju di negara itu.

Kapal induk ketiga yang dibangun oleh China State Shipbuilding Corporation Ltd memiliki bobot lebih dari 80.000 ton

Saat ini, Beijing sedang berusaha memperluas jangkauan angkatan lautnya di kawasan Indo-Pasifik.

Baca Juga: Wanita 82 Tahun Berhasil Pecahkan Rekor Usai Berlari Selama 24 Jam Tempuh 125 KM

Kapal induk itu memiliki nama, Fujian, yang merupakan nama Provinsi Pesisir Timur China.

Kapal induk Fujian diluncurkan pada upacara singkat yang diadakan di galangan kapal Shanghai.

Peluncuran dan upacara penamaan diadakan pada 17 Juni lalu, sekitar pukul 11 pagi (waktu setempat).

Baca Juga: WHO Sebut 42 Negara Melaporkan Lebih dari 2 Ribu Kasus Cacar Monyet Sejak Januari 2022

Seharusnya kapal induk ketiga diluncurkan pada 23 April sekitar peringatan ke-73 Angkatan Laut Tentara Pembebasan Rakyat.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: NDTV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x