Ahli Kemanan Tinjau Rekaman Penembakan Shinzo Abe, Singgung Telatnya Pengawal Lindungi Eks PM Jepang

- 19 Juli 2022, 16:16 WIB
Pengawal Shinzo Abe dikritik karena lalai melindungi eks PM Jepang dalam insiden penembakan beberapa waktu lalu.
Pengawal Shinzo Abe dikritik karena lalai melindungi eks PM Jepang dalam insiden penembakan beberapa waktu lalu. /REUTERS/Jorge Silva.

Dari rekaman itu dan dari sudut pandangan yang berbeda, para keamanan membiarkan pelaku penembakan Tetsuya Yamagami untuk datang beberapa meter ditempat berdirinya Shinzo Abe.

Pelaku penembak terlihat berjalan dengan membawa senjata dari belakang sang mantan PM Jepang tanpa pengawasan dan langsung menembak.

Baca Juga: Satu Calon Presiden Baru Sri Lanka Mengundurkan Diri, Sehari Jelang Pemilu

"Mereka seharusnya melihat penyerang dengan sangat sengaja berjalan ke arah belakang perdana menteri dan melakukan intervensi," kata Kenneth Bombace, selaku Kepala Global Threat Solutions.

Sebagai informasi, Kepala Global Threat Solutions merupakan pihak yang memberikan keamanan kepada  Joe Biden saat jadi kandidat Presiden Amerika Serikat (AS) beberapa waktu lalu.

Di sisi lain, mantan Navt SEAL dan Perwira CIA John Soltys pun turut berkomentar negatif kepada para pengawal Shinzo Abe.

Baca Juga: Update Terkini Daftar Nama Korban Teridentifikasi Kecelakaan Maut Truk Pertamina di Cibubur

"Pengawal Abe tampaknya tidak memiliki cincin keamanan konsentris di sekelilingnya, mereka tidak memiliki pengawasan apa pun di kerumunan," ucapnya.

Sementara itu, Badan Kepolisian Nasional, yang mengawasi pasukan polisi setempat, mengatakan pembunuhan Abe adalah akibat dari kegagalan polisi memenuhi tanggung jawab mereka.

Mereka juga menyebut telah membentuk tim guna meninjau langkah keamanan dan perlindungan, serta mempertimbangkan langkah konkret mencegah insiden serius serupa terulang kembali.***

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah