Pacar Terinfeksi Virus Corona, Putra Sulung Donald Trump Ikut Lakukan Isolasi Mandiri

- 5 Juli 2020, 09:49 WIB
Donald Trump Jr (kanan) dan pacarnya Kimberly Guilfoyle tersenyum saat konferensi pers "Keep Iowa Great" di Des Moines. Kimberly Guilfoyle dinyatakan positif terkena virus corona pada 3 Juli 2020. (Foto: AFP)
Donald Trump Jr (kanan) dan pacarnya Kimberly Guilfoyle tersenyum saat konferensi pers "Keep Iowa Great" di Des Moines. Kimberly Guilfoyle dinyatakan positif terkena virus corona pada 3 Juli 2020. (Foto: AFP) /

PR DEPOK - Pacar putra tertua Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump, Donald Trump Jr (42) dinyatakan positif terinfeksi virus corona pada Jumat, 3 Juli 2020.

Kimberly Guilfoyle (51), mantan penyiar televisi Fox News tersebut diketahui tengah berkencan dengan Donald Trump Jr dan mereka telah melakukan perjalanan ke South Dakota untuk melihat pidato Presiden AS Keempat dan melihat pesta kembang api di Mount Rushmore.

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Strait Times, saat ini Guilfoyle tengah menjalani isolasi mandiri setelah mengetahui bahwa dia terinfeksi virus corona dalam tes rutin yang dilakukan.

Baca Juga: Polisi Amankan Pelaku Penganiayaan Pengemudi Ojol yang Viral di Pekanbaru

Menurut Sergio Gor, Donald Trump Jr sendiri dinyatakan negatif virus corona.

Meski begitu, dia juga ikut melakukan isolasi mandiri.

“Dia baik-baik saja, dan akan diuji ulang untuk memastikan diagnosisnya benar, karena saat ini dia tanpa gejala,” kata Sergio Gor Kepala Staf Komite Keuangan Kampanye Trump dalam sebuah pernyataan surat kabar New York Times.

Baca Juga: Fakta Baru Pembunuhan Jamal Khashoggi, Jasad Diduga Dipanggang untuk Hilangkan Barang Bukti

"Sebagai tindakan pencegahan (dia) akan membatalkan semua acara mendatang. Donald Trump Jr diuji negatif, tetapi sebagai tindakan pencegahan juga mengisolasi diri dan membatalkan semua acara publik,” katanya menambahkan.

Guilfoyle adalah orang ketiga yang dekat dengan Presiden AS yang memberikan laporan tes Covid-19 yang positif, yang lainnya termasuk pelayan pribadi Trump dan sekretaris pers Wakil Presiden AS.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Strait Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x