Bukan di Rumah Trump, Dokumen Rahasia Ditemukan di Kediaman Joe Biden

- 13 Januari 2023, 12:26 WIB
Presiden Amerika Serikat, Joe Biden.
Presiden Amerika Serikat, Joe Biden. /JONATHAN ERNST/REUTERS

PR DEPOK - Merrick Garland Jaksa Agung Amerika Serikat perintahkan seorang jaksa, untuk menyelidiki Presiden Joe Biden atas cara menangani dokumen pemerintahan.

Itu dilakukan setelah seorang pengacara kantor presiden AS di gedung putih mengungkapkan, tim hukum Biden telah menemukan dokumen rahasia di rumah pribadinya di Delaware.

Gedung putih mengungkapkan temuan atas dokumen rahasia tersebut, di kantor sebuah lembaga di Washington.

Gedung putih mengatakan, dokumen itu berasal dari masa jabatan Biden sebagai wakil Presiden.

Baca Juga: Pertama Kali Sejak Pertemuan Joe Biden dan Xi Jinping di KTT Bali, AS Kunjungi China Bahas Taiwan

Garland mengatakan Robert Hur mantan jaksa Maryland akan bertugas menjadi jaksa khusus untuk kasus tersebut.

Terkadang dilakukannya penunjukkan Jaksa khusus tersebut, untuk menyelidiki kasus-kasus yang sensitif secara politis.

Jaksa seperti itu memegang tanggung jawab intervensi, dari pimpinan Departemen Kehakiman, termasuk Garland yang ditunjuk sebagai jaksa Agung AS oleh Biden.

Saat itu Garland pernah melakukan hal serupa menunjuk Jack Smith, pada bulan November untuk melakukan pengawalan penyelidikan Departemen Kehakiman terhadap Donald Trump.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurfajriani

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x