Kontroversi Calon Bos Bank Dunia Ajay Banga, Dari Wawasan Modern sampai 'Kerakusan'

- 24 Februari 2023, 11:00 WIB
Presiden Joe Biden mencalonkan mantan Chief Economic Officer (CEO) Mastercard Inc, Ajay Banga untuk memimpin Bank Dunia.*
Presiden Joe Biden mencalonkan mantan Chief Economic Officer (CEO) Mastercard Inc, Ajay Banga untuk memimpin Bank Dunia.* /QuinceCreative/Pixabay

"Baik ekuitas swasta, MasterCard, Citigroup, PepsiCo, Nestle, maupun Dow tidak mempromosikan kesejahteraan komunal. Mereka melakukan lebih banyak hal yang memperburuk kesenjangan daripada mengatasinya," katanya.

Oxfam internasional mengatakan bahwa presiden Bank Dunia yang baru harus dipilih melalui sebuah proses global yang transparan. Bank Dunia bukan bank AS, bank Komersial, atau perusahaan ekuitas swasta.

Ajay Banga adalah wakil ketua General Atlantic, sebuah perusahaan ekuitas swasta AS yang menurut para pejabat pemerintahan telah menginvestasikan lebih dari $800 juta untuk solusi pengisian daya kendaraan listrik, tenaga surya dan pertanian berkelanjutan.

Dia pensiun pada Desember 2021 setelah 12 tahun memimpin MasterCard. Para pejabat pemerintahan mencatat bahwa dia membantu 500 juta orang yang tidak memiliki rekening bank untuk bergabung dengan ekonomi digital, menghindari pemutusan hubungan kerja 19.000 karyawan bank selama pandemi covid-19, dan memimpin pekerjaan di bidang iklim, gender dan pertanian berkelanjutan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra, Scorpio, Sagitarius Hari Ini dan Besok 24–25 Februari 2023: Dapat Uang Ekstra

Wakil Presiden AS Kamal Haris mengatakan bahwa Banga membawa wawasan, energi, dan ketekunan yang luar biasa dalam perannya sebagai wakil ketua kemitraan untuk Amerika Tengah, yang telah memobilisasi $4,2 miliar dalam bentuk dana publik, swasta dan nirlaba untuk memajukan peluang ekonomi di Amerika Tengah bagian utara.***

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x