Zelenskyy Mohon Keputusan Jelas Soal Keanggotaan Ukraina di NATO, Ini Tanggapan Sekutu

- 2 Juni 2023, 16:54 WIB
Zelenskyy meminta keputusan jelas soal keanggotaan Ukraina di NATO, sedangkan sekutu-sekutu memiliki pandangan beragam.
Zelenskyy meminta keputusan jelas soal keanggotaan Ukraina di NATO, sedangkan sekutu-sekutu memiliki pandangan beragam. /REUTERS/Pascal Rossignol.

Baca Juga: Harga BBM Non Subsidi Turun Mulai 1 Juni 2023, Simak Daftar Harga di Setiap Provinsi

“NATO selalu tegas menyatakan memiliki kebijakan pintu terbuka (untuk Ukraina), tetapi juga tegas menyatakan bahwa dalam situasi perang, kami tidak bisa membahas keanggotaan baru,” kata Menteri Luar Negeri Jerman Annalena Baerbock kepada wartawan sebelum konferensi pers pertemuan para menteri luar negeri NATO di Oslo, Norwegia.

Meskipun demikian, Baerbock mendukung kerja sama pertahanan yang lebih erat dan menegaskan bahwa Jerman dan NATO akan terus memberikan dukungan militer kepada Ukraina.

“Perang akibat agresi Rusia ini untuk kesekian kalinya memperlihatkan pentingnya pertahanan. Dan karena perang akibat agresi Rusia ini, maka kerjasama Ukraina dan NATO menjadi kian intensif,” kata dia.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer Besok, 3 Juni 2023: Pelajari Sesuatu yang Baru Untuk Perkembangan Diri

Menteri Pertahanan Ukraina, Oleksiy Reznikov, bulan lalu menyatakan bahwa Kiev berharap dapat memperoleh kejelasan mengenai keanggotaan dalam NATO pada pertemuan puncak pakta pertahanan tersebut yang akan berlangsung di Vilnius pada bulan Juli mendatang.

Rusia telah berulang kali memperingatkan bahwa konflik Ukraina dapat berubah menjadi perang dunia jika Ukraina diterima sebagai anggota NATO.

Ukraina secara resmi mengajukan permohonan untuk menjadi anggota NATO melalui jalur cepat pada bulan September tahun lalu setelah Rusia mencaplok empat wilayahnya.***

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x