Amerika Serikat Selidiki Dampak Pemberontakan Wagner Group pada Militer Rusia

- 29 Juni 2023, 09:36 WIB
Amerika Serikat sedang menyelidiki dampak pemberontakan singkat yang dilakukan Wagner Group, terhadap pembentukan militer Rusia.*
Amerika Serikat sedang menyelidiki dampak pemberontakan singkat yang dilakukan Wagner Group, terhadap pembentukan militer Rusia.* /REUTERS/Alexander Ermochenko

PR DEPOK - Amerika Serikat sedang menyelidiki dampak pemberontakan singkat yang dilakukan Wagner Group, terhadap pembentukan militer Rusia yang dapat memengaruhi operasi tentara bayaran tersebut di Timur Tengah dan Afrika.

 

Pemimpin Wagner Group, Yevgeny Prigozhin telah mengejutkan dunia dengan memimpin pemberontakan bersenjata pada hari Sabtu, 24 Juni 2023 lalu.

Pemberontakan itu membawa para tentara Wagner Group dari perbatasan Ukraina ke dalam jarak 200 kilometer (125 mil) menuju Moskow, sebelum akhirnya dia tiba-tiba membatalkan pemberontakan.

Pembuat kebijakan Amerika Serikat, melihat kekuatan tentara bayaran Wagner Group melalui prisma persaingan dengan Rusia untuk pengaruh di Afrika dan Timur Tengah dan menuduh mereka melakukan pelanggaran HAM berat. Militer Amerika Serikat telah bentrok langsung dengan pasukan Wagner Group di Suriah.

Baca Juga: Maknyus! 6 Nasi Goreng di Malang, Jawa Timur yang Terenak, Bikin Nagih, Cek Lokasinya

Salah seorang pejabat Amerika Serikat menyampaikan, ada kemungkinan yang dipertimbangkan oleh para analis kebijakan negara-negara Timur Tengah dan Afrika untuk menyewa Wagner Group.

Salah satunya, para pemimpin negara-negara itu, mungkin kurang bersedia untuk mempekerjakan Wagner Group, setelah menyaksikan Prigozhin berbalik melawan pelanggannya.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah