Memanas, Korea Utara Luncurkan Rudal Balistik saat Kapal Selam AS Tiba di Korea Selatan

- 19 Juli 2023, 14:40 WIB
Korea Utara memanas saat mengetahui kapal selam milik Amerika Serikat (AS) tiba di Korea Selatan, pada Rabu, 19 Juli 2023*
Korea Utara memanas saat mengetahui kapal selam milik Amerika Serikat (AS) tiba di Korea Selatan, pada Rabu, 19 Juli 2023* /Pixabay/www_slon_pics

PR DEPOK - Korea Utara memanas saat mengetahui kapal selam milik Amerika Serikat (AS) tiba di Korea Selatan, pada Rabu, 19 Juli 2023. Dilaporkan Korut meluncurkan dua rudal balistik.

 

Dua rudal balistik yang diluncurkan Korea Utara jatuh di luar zona eksklusif Jepang. Diduga negara tersebut sengaja menembakan rudal saat mengetahui Korea Selatan dan AS mengadakan pertemuan hari ini.

Peluncuran rudal balistik, karena Korea Selatan dan AS akan membahas gencatan senjata nuklir yakni rudal antar benua yang dilakukan Korea Utara.

Atas peluncuran rudal balistik, pemerintah Korea Selatan mengecam aksi yang dilakukan Korea Utara kepada AS.

Baca Juga: Momen Mengaharukan! Detik-detik Masinis KA Brantas Berhasil Selamat dari Tabrakan

Menurut Kepala Staf Gabungan Korea Selatan, peluncuran rudal balistik sebagai tindakan provokatif Korea Utara yang melanggar aturan internasional Dewan Keamanan PBB.

"Kami mengutuk keras peluncuran rudal balistik berturut-turut Korea Utara sebagai tindakan provokatif yang merusak perdamaian dan stabilitas Semenanjung Korea serta masyarakat internasional, dan jelas merupakan pelanggaran terhadap resolusi Dewan Keamanan PBB," kata Kepala Staf Gabungan Korea Selatan.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x