Israel Sebut Serangan ke Jalur Gaza 'Hanya Permulaan' Bagaimana Nasib Warga Gaza dan Hamas?

- 14 Oktober 2023, 10:11 WIB
Israel sebut serangan yang dilancarkan ke Jalur Gaza hanya permulaan.
Israel sebut serangan yang dilancarkan ke Jalur Gaza hanya permulaan. /REUTERS/MOHAMMED SALEM

PR DEPOK - Invasi yang dilakukan Israel terhadap jalur Gaza dan warga Gaza menjadi sorotan dunia terkhususnya PBB.

 

Israel menyebut serangan ke jalur Gaza 'hanyalah permulaan'.

Hingga hari ini, 14 Oktober 2023 Israel mulai mendekati jalur Gaza.

Mendengar hal tersebut, pejuang Hamas yang berada di Israel Selatan mulai mengamuk.

Baca Juga: Doa Qunut Nazilah Lengkap dengan Latin dan Artinya, untuk Palestina yang Dilanda Peperangan

Perdana Menteri Benjamin Netanyahu menuturkan bahwa Israel telah bersumpah untuk memusnahkan Hamas dan pejuang lainnya yang ada di jalur Gaza.

Serangan yang mulai dilancangkan oleh Israel membuat nasib para warga menjadi taruhannya.

Sebanyak 1.300 warga Gaza dalam seminggu tewas dan sebagian warga sipil lainnya sudah mulai melarikan diri ke jalur Gaza Selatan.

Jalur Gaza adalah rumah bagi 2,3 juta warga Palestina.

Baca Juga: 8 Daftar Bakso Populer dan Enak di Daerah Purbalingga, Ini Alamat dan Jam Bukanya

Sebanyak satu juta penduduk bagian Utara Gaza sudah mulai mengungsi ke arah Selatan guna menghindari serangan mendadak.

Pejuang jalur Gaza, Hamas telah bersumpah akan berjuang sampai titik darah penghabisan melawan Israel.

Juru bicara Kementerian Dalam Negeri Hamas memberitahukan kepada masyarakat di Gaza Utara dan Kota Gaza untuk tetap tinggal dirumah.

Masjid-masjid disanapun telah menyiarkan pesan untuk mempertahankan 'rumah' pertahankan 'tanah'.

Baca Juga: 9 Link Twibbon Peringatan Hari Santri Nasional 2023 Gratis dengan Desain kartun

PBB dan organisasi lain mulai memperingatkan dunia bahwa situasi Gaza telah mencapai titik rendah atau rawan bahaya.

Jenderal PBB Antonio Guterres menyebut bahwa mereka membutuhkan akses kemanusiaan secepatnya di seluruh Gaza, sehingga mereka bisa mendapatkan bahan bakar, makanan, dan air bagi semua yang membutuhkan.

Mendengar kegentingan di jalur Gaza, Hamas berseru pada masyarakat Palestina bahwa mereka berjanji akan menang.

Hamas telah menyiarkan sebuah video pada Jumat kemarin.

Baca Juga: Rekomendasi 7 Nasi Goreng Terenak di Jakarta Selatan yang Tempatnya Hits Banget, Lokasi Di Sini

Para pejuang sedang memeluk bayi dan balita di salah satu desa yang digeledahnya.

Tepi barat Jalur Gaza terlibat tengah baku tembak dengan pasukan keamanan Israel.***

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah