Seorang Peselancar Tewas di Gold Coast Australia, Usai Diserang Hiu yang Lepas dari Jaring Pengaman

- 9 September 2020, 15:32 WIB
Ilustrasi aktivitas berselancar.
Ilustrasi aktivitas berselancar. /Pixabay

Pihak kepolisian mengungkap, insiden serangan hiu ini terjadi pada sekitar pukul 17.00 waktu setempat.

“Sekitar pukul 17.00 sore, pria tersebut ditarik dari air ketika berselancar, karena mengalami luka kaki yang membahayakan. Pria tersebut meninggal di tempat karena luka-lukanya,” ujar pihak kepolisian Queensland.

Baca Juga: Angka Kematian Akibat Covid-19 Kian Meningkat, Kapasitas TPU Pondok Rangon Hampir Penuh

Perdana Menteri Queensland, Annastacia Palaszczuk, mengatakan bahwa hiu yang menyerang peselancar pada selasa sore tersebut belum dapat dipastikan jenisnya.

Namun, ia mengungkap bahwa ada seekor hiu macan yang terperangkap di jaring pengaman di pantai lepas.

Jaring pengaman ini memang dirancang khusus dan ditempatkan di perairan lepas pantai Australia untuk meminimalisir kemungkinan serangan hiu.

Akan tetapi, tidak ada penghalang total yang membatasi antara area yang dapat dilalui perenang atau peselancar dengan area hiu berenang.

Beberapa pantai juga memiliki drumlines, yaitu garis yang memancing hiu untuk kemudian dilepaskan ke perairan lepas.

Tak hanya sekali, serangan hiu di pantai timur Australia ini juga terjadi beberapa bulan terakhir.

Baca Juga: Dianggap Terlalu Bising, Seorang Pria Tega Bunuh Istri dan Dua Anaknya dengan Pistol

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah