Google PHK Karyawan Lagi, Bisa Capai 1.000 Orang yang Dipecat

- 17 Januari 2024, 16:10 WIB
Google kembali mengumumkan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) karyawannya, capai total 1.000 orang.
Google kembali mengumumkan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) karyawannya, capai total 1.000 orang. /Pixabay/422737

PR DEPOK - Google kembali mengumumkan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) baru ratusan karyawan. Jika ditotalkan, sebanyak 1.000 orang sudah dipecat sejak 10 Januari 2024 ini.

Sejauh ini, Google menjelaskan bahwa keputusan tersebut sulit dan mereka menyesal telah memberitahu karyawan tentang PHK tersebut.

Karyawan yang dipecat ada di beberapa departemen, termasuk perangkat keras Google, tim teknik pusat, dan Asisten Google.

Dalam email yang dikirimkan kepada karyawan yang di-PHK, raksasa teknologi itu menjelaskan bahwa kebijakan ini diambil karena adanya perubahan pada bisnis Google.

Baca Juga: 7 Bakso di Blitar yang Dagingnya Kerasa Banget, Cek Jam Buka dan Alamatnya

“PKH dilakukan karena ada perubahan kebutuhan bisnis, Google telah memutuskan untuk merestrukturisasi operasi di fasilitas tertentu, termasuk di fasilitas (jika ada) tempat Anda bekerja,” tulis Google seperti dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari India Today pada Rabu, 17 Januari 2024.

Perubahan struktur ini dijadwalkan akan dimulai pada 10 Januari 2024 hingga batas terakhir 9 April 2024.

Bagi karyawan yang dipecat, akan diberikan pesangon sesuai syarat yang berlaku. Google juga memberikan kesempatan kepada karyawan untuk melamar jika ada peluang di departemen lain. Jika seseorang gagal mendapatkan kembali posisinya, maka mereka harus meninggalkan perusahaan pada bulan April.

“Silakan lihat catatan di bawah tentang tanggal keluar Anda jika Anda saat ini sedang menjalani cuti yang disetujui dan memenuhi syarat). Anda akan terus menerima tarif atau gaji standar per jam hingga Tanggal Pengakhiran dan Anda akan terus berhak atas tunjangan perusahaan, termasuk akrual liburan, hingga jangka waktu tersebut,”

Halaman:

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: India Today


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x