Jelang Pilpres 2020, AS Pecahkan Rekor Harian Kasus Covid-19 dengan 91.000 Infeksi Baru

- 30 Oktober 2020, 13:37 WIB
Ilustrasi Covid-19 atau Virus Corona.
Ilustrasi Covid-19 atau Virus Corona. /Pixabay./

Satgas Covid-19 Gedung Putih mengatakan AS sedang menuju arah yang salah dan memperingatkan bahwa penyebaran "tak ada habis-habisnya", sehingga perlu tindakan yang agresif untuk mengekang infeksi baru.

Pada Kamis, 29 Oktober 2020, 12 negara bagian melaporkan rekor infeksi baru Covid-19, yakni Illinois, Indiana, Maine, Michigan, Minnesota, Missouri, Nebraska, New Mexico, Carolina Utara, Dakota Utara, Ohio dan Oregon.

Kematian dan hunian rumah sakit juga mengalami peningkatan. Untuk ketiga kalinya pada Oktober, 1.000 orang lebih meninggal karena Covid-19 dalam satu hari pada Kamis, 29 Oktober 2020.

Lebih dari 229.000 kematian Covid-19 tercatat di AS, jumlah kematian tersebut menjadi yang tertinggi di dunia.

Baca Juga: Mulai Debut Pertamanya Sebagai Sutradara, Patrick Wilson Kembali Berperan di Insidious 5

Sementara, pasien Covid-19 rawat inap naik di atas 50 persen pada Oktober menjadi 46.000, tertinggi sejak pertengahan Agustus.***

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x