Soal Dana Sewa Helikopter Rp600 Juta untuk Wagub Jabar, Ridwan Kamil: Wajar Saja dari Sisi Kebutuhan

- 5 Agustus 2021, 08:45 WIB
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil./Instagram/@ridwankamil
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil./Instagram/@ridwankamil /

PR DEPOK – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil memberikan tanggapan terkait anggaran penyewaan helikopter untuk Wakil Gubernur Jawa Bara (Wagub Jabar).

Ridwan Kamil atau biasa dipanggil kang Emil menilai alokasi anggaran operasional penyewaan helikopter untuk Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum yang mencapai Rp600 juta adalah wajar.

Menurut kang Emil hal tersebut wajar jika dilihat dari sisi kebutuhan, mengingat hal itu dilakukan demi menjangkau wilayah Jawa Barat yang tidak semuanya bisa dijangkau mobil.

Baca Juga: Berikan Alasan Teruskan Usaha dari Kakanya, Adik Sapri Pantun: Bukan Buat Saya Pribadi

“Jabar itu sangat luas, menjangkau wilayah tidak bisa semuanya dijangkau mobil. Bisa delapan sampai sembilan jam. Wajar saja dari sisi kebutuhan,” kata kang Emil yang dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari ANTARA pada Kamis, 5 Agustus 2021.

Bahkan Ridwan Kamil juga menuturkan bahwa selama ini Pemerintah Provinsi Jabar sering meminjam ke TNI AU, BNPB jika membutuhkan helikopter saat kepala daerahnya melakukan kunjungan kerja ke daerah terpencil yang sulit diakses oleh kendaraan bermotor.

Hal tersebut juga menurut kang Emil tidak lepas dari biaya ongkos yang harus dibayar.

“Itu kan tetap juga ada ongkos yang harus dibayar. Kita mengurangi potensi menggunakan namanya heli swasta, memang mahal,” ujarnya.

Baca Juga: Musni Umar Kembali Kritik Hukuman Kasus Kerumunan: Satu-satunya yang Dihukum Penjara Hanya Habib Rizieq!

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x