Dimulai Awal September, Ridwan Kamil Hanya Izinkan Tatap Muka bagi Sekolah yang Berada di Wilayah Level 2

- 31 Agustus 2021, 11:55 WIB
Ilustrasi pembelajaran tatap muka./Pemkab Bekasi menggelar simulasi belajar tatap muka di SD Negeri Karangraharja 02, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Selasa 15 Desember 2020).
Ilustrasi pembelajaran tatap muka./Pemkab Bekasi menggelar simulasi belajar tatap muka di SD Negeri Karangraharja 02, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Selasa 15 Desember 2020). /PR/Tommi Andryandy/

PR DEPOK - Program Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Jawa Barat akan dimulai pada awal September mendatang.

Namun, PTM hanya bisa diselenggarakan oleh sekolah-sekolah yang berada di wilayah level 2 seperti Kabupaten Tasikmalaya, Majalengka, Subang, dan Garut.

“Tatap muka sekolah di empat wilayah sudah bisa penuh dilakukan khususnya di PPKM Level 2 di awal September ini. Tentu dengan prokes yang ketat,” ujar Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Pemprov Jabar.

Baca Juga: Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 20 Dibuka? Berikut Bocoran Estimasi Jadwalnya

Menyusul kabar baik tersebut, tingkat keterisian kamar di rumah sakit atau bed occupancy rate (BOR) juga mengalami penurunan signifikan.

“Hari ini BOR kita hanya 17 persen,” tuturnya.

Demi mempertahankan keberhasilan tersebut, Ridwan Kamil meminya agar warga Jawa Barat tidak melakukan perjalanan kecuali untuk kebutuhan mendesak.

Baca Juga: Usai Ganjil Genap Diperpanjang, Sanksi Tilang Akan Diterapkan Ditlantas Polda Metro Jaya Mulai September 2021

Tujuannya tak lain agar lonjakan Covid-19 beberapa waktu lalu yang dipicu tingginya mobilitas warga tak terulang kembali, terutama di area wisata.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Pemprov Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x