Mengenal Bandung Smart City, Proyek yang Disebut KPK dalam OTT Wali Kota Bandung Yana Mulyana

- 17 April 2023, 03:30 WIB
ILUSTRASI - Simak penjelasan tentang Bandung Smart City, sebuah proyek yang disebutkan oleh KPK ketika menangkap Wali Kota Yana Mulyana.
ILUSTRASI - Simak penjelasan tentang Bandung Smart City, sebuah proyek yang disebutkan oleh KPK ketika menangkap Wali Kota Yana Mulyana. /Pixabay/Tumisu/

PR DEPOK - Bandung Smart City jadi perbincangan hangat usai Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ia menjadi tersangka menerima suap untuk pengadaan barang dan jasa berupa CCTV serta jaringan internet.

Dilansir dari laman resmi Kota Bandung, Bandung Smart City merupakan program yang dicetuskan Ridwan Kamil (RK), saat masih menjabat sebagai Wali Kota Bandung pada tahun 2016 silam.

Konsep ini memiliki visi untuk memudahkan warga, dengan konektivitas tinggi serta pemanfaatan teknologi informasi.

Bandung Smart City adalah kota yang berfungsi mengelola berbagai sumber daya yang ada di kota dengan cara efektif dan efisien.

Baca Juga: Aktor Sinetron Berinisial HF Ditangkap Satres Narkoba Polres Metro Jakarta Barat

Bandung Smart City juga didapuk dapat membantu warga untuk melacak tingkat kemacetan, lokasi (taman kota) yang memiliki wifi, penataan angkutan kota, pengelolaan sampah dan juga untuk daerah wisata.

Terdapat enam klaster layanan utama dari Bandung Smart City, di antaranya Smart Governance, Smart Branding, Smart Economy, Smart Living, Smart Society, dan Smart Environment.

Selain itu juga memuat informasi titik lokasi CCTV, laporan masyarakat, open data, PPID, harga bahan pangan, kamar layanan rumah sakit, informasi tengag stok darah, events, hingga chatbox yang disediakan.

Baca Juga: Aktor Sinetron Berinisial HF Ditangkap Satres Narkoba Polres Metro Jakarta Barat

Masyarakat juga dapat dengan mudah mengurus perizinan mendirikan bangunan, urusan kependudukan seperti, pembuatan KTP, layanan pajak, hingga layanan gawat darurat.

Warga dengan ini adanya Bandung Smart City Forum dapat saling berbagi informasi dan ide program-program di wilayah Kota Bandung.

Lebih lanjut, masyarakat dapat mendaftar dan mengakses 14 fitur menu yang ada di https://smartcity.bandung.go.id, antara akses informasi soal layanan masyarakat.

Baca Juga: Klik cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Status Penerima Bansos PKH 2023 Tahap 2

Kota dan Kabupaten dengan Smart City

Bandung Smart City juga pernah meraih penghargaan dari Kementrian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) bersama dengan 23 kota/kabupaten lainnya, dengan tajuk 'Gerakan Menuju 100 Smart City 2017'.

- Kabupaten Banyuwangi
- Kota Tomohon
- Kabupaten Lombok timur
- Kota Sukabumi
- Kabupaten Badung
- Kota Samarinda
- Kota Bandung
- Kota Semarang
- Kota Tangerang
- Kabupaten Sleman

Baca Juga: Sejarah Singkat Masjid Kubah Emas Dian Al-Mahri Depok, Satu dari Tujuh Masjid Berkubah Emas di Dunia

- Kota Bekasi
- Kota Bogor
- Kota Cirebon
- Kota Pelalawan
- Kabupatet Banyuasin
- Kabupaten Bojonegoro
- Kabupaten Gresik
- Kabupaten Sidoarjo
- Kota Makassar
- Kota Tangerang Selatan
- Kota Kabupaten Mimika
- Kabupaten Kutai Kartanegara
- Kota Jambi
- Kabupaten Siak.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah