Banjir Bandang Terjang Cibenda, Kecamatan Cipongkor: 20 Rumah Rusak, Korban Belum Teridentifikasi

- 25 Maret 2024, 08:12 WIB
Warga Cipongkor Bandung Barat dievakuasi ke Balai Desa setempat karena banjir bandang, Minggu 24 Maret 2024.
Warga Cipongkor Bandung Barat dievakuasi ke Balai Desa setempat karena banjir bandang, Minggu 24 Maret 2024. /Instagram @infobandungbarat

PR DEPOK - Peristiwa banjir bandang melanda wilayah Cibenda, Kecamatan Cipongkor, Bandung Barat pada Senin malam akibat hujan lebat yang mengguyur sepanjang malam.

Banjir bandang ini terjadi sekitar pukul 23.00 WIB, menimbulkan kerusakan serius pada kurang lebih 20 rumah dan menimpa warga.

Dikatakan seorang warga sekitar bahwa kejadian banjir bandang ini tidak disangka, awalnya hanya hujan biasa dengan tetapi tiba-tiba waktu hampir tengah malam banjir bandang pun terjadi.

Baca Juga: Sedep Tenan Lur! 7 Soto Paling Enak dan Medhok di Cilacap, Kuahnya Gurih Pol Dijamin Nggak Berhenti Ngunyah!

"Ya, betul banjir bandang terjadi mendadak ditengah warga sedang istirahat jelang sahur, ." kata Dhoni dihubungi PikiranRakyat-Depok.com via WhatsApp, Senin, 25 Maret 2024.

Menurut keterangan warga, hujan lebat semalaman akhirnya memicu banjir bandang yang datang begitu mendadak.

Rumah-rumah yang tidak mampu menahan derasnya arus air serta material-material puing yang terbawa akibat banjir, mengalami kerusakan berat bahkan ada yang roboh total.

Baca Juga: KLJ Maret 2024 Resmi Cair Rp600.000 kepada Lansia DKI Jakarta, Cek Info Bantuan dan Cara Cek Penerimanya

Hingga saat ini, korban yang tertimpa reruntuhan bangunan di beberapa lokasi, termasuk di Ponpes Pusaka Baru Joglo dan Ponpes Al Huda Cibolang, belum dapat teridentifikasi.

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x