Viral Panti Asuhan di Depok Disebut Jual Bayi Rp 5 juta, Ketua Yayasan Beri Penjelasan

29 April 2020, 19:46 WIB
ILUSTRASI bayi.* /DOK. PIKIRAN RAKYAT/

PIKIRAN RAKYAT - Kepolisian Resor Metro Depok melakukan penyelidikan atas informasi yang beredar di media sosial terkait penjualan bayi.

Panti Asuhan Sakinah di Jalan Samudra Jaya Nomor 1A RT 4, RW 2, Rangkapan Jaya, Pancoran Mas, Depok disebut sebagai yayasan yang melakukan praktik jual-beli bayi.

Personel dari Unit Pelayanan Perempuan dan Anak serta Unit Krimsus Polres Metro Depok melakukan penyelidikan dan mengecek keberadaan lokasi Panti Asuhan Sakinah.

Kasubag Humas Polres Metro Depok AKP Firdaus LDP memastikan informasi yang beredar di media sosial tersebut sebagai hoaks.

Baca Juga: Penampakan Domba Berbulu Super Lebat Setelah 7 Tahun Hilang Bikin Warga Terkejut

Pemilik yayasan dan pengelola panti asuhan tidak membenarkan informasi tersebut dan menyebut informasi itu berujung fitnah.

Hal itu disampaikan Firdaus kepada Pikiranrakyat-depok.com saat dikonfirmasi, Rabu 29 April 2020.

"Setelah kami datangi, pemilik dan pengurus Panti Asuhan Sakinah mengatakan kabar tersebut hoaks,” ujar Firdaus.

Sementara itu, Ketua Yayasan Sakinah Depok Bagja Wijaya mengklarifikasi informasi yang menuding yayasannya telah melakukan praktik jual-beli bayi.

Baca Juga: Kabar Gembira untuk Umat Islam, Masjidil Haram dan Masjid Nabawi Dibuka Kembali

Bagja menyebut, informasi itu termasuk hoaks lantaran di yayasannya sampai sekarang tidak ada anak asuh yang masih bayi.

Anak asuh yang paling kecil berusia 11 tahun dan sudah menduduki kelas 5 SD. Sementara anak asuhnya yang paling besar kini sudah remaja dan menempuh pendidikan semester IV di perguruan tinggi.

Klarifikasi itu dia sampaikan dalam video yang diterima Pikiranrakyat.depok.com, Rabu 29 April 2020. Dalam video tersebut juga terdapat petugas kepolisian dari Polres Metro Depok.

"Sekali lagi kami tegaskan bahwa ini adalah hoaks, jual beli-bayi tidak pernah sekali pun," kata Bagja.

Baca Juga: Bawa Anak ke Dokter Jika Temukan Gejala Ini Saat Pandemi Corona

Tudingan bermula ketika akun Instagram @jualbelibabbyyyyyy90 menyebut Yayasan milik Bagja melakukan praktik jual-beli bayi.

Dalam uanggahannya terdapat keterangan bahwa anak yang ditawarkan sudah tak lagi diberi makan oleh orangtuanya.

Dalam uggahan tersebut, tertulis keterangan harga anak yang ditawarkan dimulai dari harga Rp 5 juta hingga Rp 1 miliar.

Tak hanya itu, akun tersebut mencatut alamat Panti Asuhan Sakinah di kolom lokasinya.

Berikut ini narasi video klarifikasi dari Yayasan Sakinah Depok atas tudingan yang menyebut yayasan ini telah melakukan jual beli bayi

Assalamualaikum, nama saya Bagja Wijaya sebagai ketua yayasan sakinah depok, didampingi sebelah kiri saya muhammad andri maulana sebagai ketua panti asuhan depok.

Kami didampingi anggota polisi depok, untuk mengklarifikasi beerita yg tersebar di media sosial bahwa yayasan panti asuhan sakinah menjual beli bayi.

Itu berita bohong besar, hoaks, sekalipun menjual beli bayi tidak pernah.

Dan tidak ada anak asuh kami yg balita, paljng besar kuliah semester 4 dan paling kecil kelas 5 sd atau 11 tahun.

Demikian terimakasih, Wassalamualaikum.***

Editor: Yusuf Wijanarko

Tags

Terkini

Terpopuler