Wali Kota Depok Mohammad Idris, Tinjau Langsung Lokasi Banjir di Tirta Mandala

- 16 Februari 2020, 07:02 WIB
Wali Kota Depok Mohammad Idris didampingi Camat Cilodong Supomo dan Lurah Sukamaju Nurhadi meninjau lokasi banjir dan longsor di Perumahan Pondok Tirta Mandala, Kelurahan Sukamaju Sabtu, 15 Februari 2020.
Wali Kota Depok Mohammad Idris didampingi Camat Cilodong Supomo dan Lurah Sukamaju Nurhadi meninjau lokasi banjir dan longsor di Perumahan Pondok Tirta Mandala, Kelurahan Sukamaju Sabtu, 15 Februari 2020. /Pemerintah Kota Depok

"Terima kasih atas gerak cepat pihak Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR), Polsek, Koramil, Tim Damkar serta warga dalam melakukan penanganan banjir di Perumahan Pondok Tirta Mandala," tambahnya.

Dikatakannya, curah hujan yang tinggi banyak memberikan manfaat dan hikmah. Namun, perlu juga diperhatikan terkait pembangunan turap tebing dan turap sungai agar sesuai dengan ketentuan dan proses perizinan.

"Masalah jebolnya turap milik warga hingga menutup badan Kali Jantung, tidak lepas dari persoalan perbatasan wilayah. Penyelesaiannya harus dilakukan secara kolaboratif dan komprehensif, tidak parsial," terangnya.

Baca Juga: Demi Genjot Kepercayaan Konsumen, Pemkot Depok Beri Sertifikat Halal kepada 97 Pelaku UMKM

Untuk diketahui, intensitas hujan yang tinggi sejak siang tadi menyebabkan turap milik warga ambrol dan menutup badan Kali Jantung. Akibatnya, aliran air tersumbat hingga meluap dan berdampak banjir di Perumahan.***

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Pemkot Depok


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x