Dinkes Kota Depok Tetapkan Kampung Kawasan Tanpa Rokok di 11 Kelurahan

- 10 Februari 2023, 13:47 WIB
Ilustrasi kawasan tanpa rokok di Depok.
Ilustrasi kawasan tanpa rokok di Depok. /unsplash.com/Kristaps Solims

PR DEPOK - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok menetapkan 11 Kelurahan berikut ini menjadi lokasi khusus (lokus) Kampung Kawasan Tanpa Rokok (KTR).

Keputusan ini disampaikan dalam acara Orientasi Petugas dan Sosialisasi Kampung Kawasan Tanpa Rokok dan Dashboard KTR di Aula Gedung Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Diskarpus) Kota Depok pada Kamis, 9 Februari 2023, dilansir dari berita.depok.go.id.

Penetapan 11 lokus Kampung KTR oleh Dinkes Kota Depok dilakukan sebagai upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Salah satu upayanya adalah mengatasi permasalahan merokok di sejumlah wilayah Kota Depok.

Baca Juga: Sebab Tingkah Laku Buruk Oknum Suporter, Persib Bandung Didenda Rp50 Juta

Kepala Dinkes Kota Depok, Mary Liziawati dalam acara tersebut menyampaikan alasan dipilihnya 11 Kelurahan sebagai lokus Kampung KTR. Menurutnya, Kelurahan yang dipilih memiliki angka kejadian atau prevalensi stunting tertinggi di Kota Depok.

“Kami pilih 11 lokus kelurahan dengan angka stunting tertinggi, karena rokok juga sebagai salah satu faktor risiko penting yang berkaitan dengan stunting,” ucap Mary dalam acara tersebut, dikutip dari berita.depok.go.id.

Kampung yang ditetapkan sebagai KTR ini tersebar di seluruh kecamatan. Mary menyampaikan, 11 kelurahan yang menjadi lokus Kampung KTR antara lain Kelurahan Duren Seribu, Cimpaeun, Bedahan, Beji, Kalimulya, Tugu, Gandul, Pondok Jaya, Meruyung, Abadi Jaya, dan Depok Jaya.

Baca Juga: Berikut 6 Tips Media Sosial Untuk Jangkau Audiens Milenial

Pihak Dinkes selanjutnya akan menyelenggarakan pembinaan di 11 kelurahan tersebut dan setelah itu akan memberlakukan larangan merokok, sesuai Peraturan Daerah (Perda) Kota Depok Nomor 2 Tahun 2020 tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Nomor 3 Tahun 2014 tentang Kelurahan Tanpa Rokok (KTR).

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: berita.depok.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x