Sebut Sandiaga Uno Cari Muka ke Jokowi Soal Oksigen, Gus Umar: Tega ya Saat Situasi Parah Gini Cari Pembenaran

9 Juli 2021, 15:50 WIB
Tokoh NU Gus Umar. /Twitter @UmarSyadat_75
PR DEPOK - Tokoh Nahdlatul Ulama (NU), Umar Hasibuan atau Gus Umar menanggapi pernyataan dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno. 
 
Gus Umar menyoroti pernyataan Sandiaga Uno terkait perkara pasien Covid-19 yang saat ini banyak dikabarkan mengalami kesulitan mendapatkan oksigen. 
 
Sandiaga Uno menegaskan bahwa yang terjadi saat ini bukanlah kelangkaan oksigen, melainkan keterbatasan. 
 
Baca Juga: Andai Tiap Anggota DPR Sumbang Rp1 Miliar untuk Penanganan Covid-19, Ferdinand: Sangat Berguna buat Vaksin dll
 
"Bukan terjadi kelangkaan, tapi terjadi keterbatasan yang bisa dipetakan pada tiga lini yang harus kita perhatikan secara bersama-sama," ujar Sandiaga Uno. 
 
Adapun pernyataan dari Menparekraf, Sandiaga Uno tersebut ditanggapi Gus Umar. Menurutnya, pernyataan itu terlihat seperti mencari muka ke Presiden Joko Widodo (Jokowi). 
 
Cuitan Gus Umar. Twitter @Umar_Chelsea_75
 
"Kata Sandiaga : Bukan kelangkaan oksigen tapi keterbatasan. Mau cari muka sama Jkw pdhl itu bkn domain kerjanya akhirnya keliatan aslinya. Baru jadi menteri Gmn jadi wapres," ujar Gus Umar. 
 
Baca Juga: Komentar Menohok Melanie Subono Soal Kasus Narkoba Artis: Gak Ada yang Disyukuri Kah Dalam Hidupnya?
 
Menurut Gus Umar, Sandiaga Uno tega, karena dalam situasi parah saat ini yakni pandemi Covid-19 dengan lonjakan kasus yang tinggi, ia masih berupaya mencari pembenaran. 
 
"Tega ya si sandi ini saat situasi parah gini msh sj cari pembenaran," kata Gus Umar, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Twitter @Umar_Chelsea_75, pada Kamis, 8 Juli 2021.
 
Terkait hal itu, sebelumnya Sandiaga Uno mengapresiasi industri yang telah membantu memenuhi permintaan oksigen untuk kebutuhan medis dalam menangani Covid-19 di Indonesia.
 
Baca Juga: Maia Estianty Singgung Hubungannya dengan Mulan Jameela: Dia Profesional, tapi Secara Hati Nggak, Gitu Aja
 
Sandiaga Uno menyampaikannya saat diskusi secara virtual dengan Presiden Direktur PT Aneka Gas Industri, pada Kamis, 8 Juli 2021.

"Kami harus berterima kasih dan mengapresiasi industri-industri yang mengalihkan kebutuhan dan suplai oksigen industrinya untuk melayani permintaan peningkatan secara signifikan oksigen di bidang medis," ujar Sandiaga Uno.***
Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Tags

Terkini

Terpopuler