Sebut Banyak Lapas di RI Kelebihan Kapasitas, Fahri Hamzah: Manusia Ditimbun seperti Ikan, Mengerikan!

9 September 2021, 18:34 WIB
Wakil Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah. /Instagram.com/@fahrihamzah.

PR DEPOK – Politisi Partai Gelora, Fahri Hamzah mengungkapkan fakta terkait kualitas lembaga permasyarakatan (lapas) di Indonesia.

Pertama-tama, Fahri Hamzah mengaku bahwa dirinya sudah pernah berkeliling ke sejumlah lapas yang ada di Indonesia.

Selama kunjungannya ke lapas-lapas di Indonesia, Fahri Hamzah menyimpulkan bahwa semuanya terjadi over capacity atau kelebihan kapasitas.

Baca Juga: Rocky Gerung Diminta Segera Kosongkan Rumah, Refly Harun: Kasusnya Sama dengan Markaz Syariah Habib Rizieq

Bahkan, Fahri Hamzah secara terbuka bahwa terdapat lapas yang kelebihan kapasitasnya hingga empat kali.

Ungkapan soal kondisi lapas di Indonesia itu disampaikan Fahri Hamzah melalui cuitan di akun Twitter pribadinya @Fahrihamzah.

Tidak ada satu lapas yang tidak overcapacity. Bahkan ada yang empat kali," ucap Fahri Hamzah sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com pada Kamis, 9 September 2021.

Baca Juga: KPI Disebut Matikan Rezeki Saipul Jamil, Agung Suprio: HAM Kita Singkirkan Dulu, Toh Dia Tetap Boleh Tampil

Dalam cuitan selanjutnya, mantan politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini mengungkapkan kondisi sejumlah narapidana di lapas-lapas di Indonesia.

Pria berusia 49 tahun ini menyebutkan narapidana ditimbun selayaknya ikan, bahkan ada yang harus tidur berdiri.

"Tapi percuma karena memang gak akan dibela," tutur Wakil Ketua Partai Gelora ini menambahkan.

Baca Juga: China Siap Kirim Bantuan Bahan Pokok Senilai Rp442 Miliar ke Pemerintahan Baru Afghanistan

Di akhir cuitannya, Fahri Hamzah mengatakan bahwa lapas di Indonesia merupakan tempat-tempat orang yang tidak layak untuk dibela.

"Lapas tempat orang yg tak layak dibela," ucapnya mengakhiri cuitannya.

Cuitan politisi Partai Gelora, Fahri Hamzah. Tangkap layar Twitter.com/@Fahrihamzah.
***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @Fahrihamzah

Tags

Terkini

Terpopuler