Jadwal Konser Musik PRJ Kemayoran Hari Ini 21 Juni 2022, Disertai Cara Beli Tiket Masuk Jakarta Fair Online

21 Juni 2022, 15:32 WIB
Simak jadwal konser serta musisi yang akan tampil di Jakarta Fair hari ini, beserta link untuk membeli tiket online PRJ Kemayoran. /Instagram @jakartafairid

PR DEPOK - Berikut jadwal konser musik PRJ Kemayoran hari ini 21 Juni 2022, disertai cara beli tiket masuk Jakarta Fair online.

Jakarta Fair atau PRJ Kemayoran 2022 telah kembali hadir mulai dari 9 Juni hingga 17 Juli 2022 mendatang.

Dalam rangkaian acara Jakarta Fair atau PRJ Kemayoran 2022 akan menampilkan pameran terbesar disertai hiburan konser musik dari berbagai musisi ternama.

Baca Juga: Info PKH Juni 2022 Cair Hari Ini, Login ke cekbansos.kemensos.go.id di Sini untuk Dapat Uang Tunai Rp3 Juta

Untuk hari ini Selasa, 21 Juni 2022, agenda konser musik Jakarta Fair atau PRJ Kemayoran 2022 akan diisi oleh band Souljah dan Gangsta Rasta.

Jadwal konser musik di Jakarta Fair atau PRJ Kemayoran 2022 hari ini akan dimulai pada pukul 20.00 WIB.

Untuk itu, masyarakat yang ingin datang melihat kemeriahan Jakarta Fair, langsung saja membeli tiket masuk PRJ Kemayoran 2022 dengan cara online.

Sebelumnya perlu diketahui, tiket Jakarta Fair atau PRJ Kemayoran 2022 ini terdapat 2 jenis, yakni tiket tanpa konser atau dengan konser (bundling).

Baca Juga: Cara Daftar BLT Ibu Hamil dan Balita Lewat HP, Modal KTP dan KK Bisa Dapatkan Bansos Rp3 Juta

Pada hari ini Selasa 21 Juni 2022, tiket akan dihargai Rp 40.000 jika tanpa konser, sedangkan Rp 70.000 untuk tiket dengan konser.

Adapun berikut rincian harga tiket Jakarta Fair atau PRJ Kemayoran 2022 tanpa konser dan dengan konser:

- Senin: Rp 30.000 tanpa konser, Rp 60.000 dengan konser.

- Selasa: Rp 40.000 tanpa Konser, Rp 70.000 dengan konser.

Baca Juga: Juneteenth Memperingati Hari Apa? Berikut Sejarah, Fakta, dan Mitosnya

- Rabu: Rp 40.000 tanpa konser, Rp 70.000 dengan konser.

- Kamis: Rp 40.000 tanpa konser, Rp 70.000 dengan konser.

- Jumat: Rp 50.000 tanpa konser, Rp 100.000 dengan konser.

- Sabtu: Rp 50.000 tanpa konser, Rp 100.000 dengan konser.

Baca Juga: 3 Cara Mengatasi Kehilangan Sahabat untuk Selamanya

- Minggu: Rp 50.000 tanpa konser, Rp 100.000 dengan konser.

Lalu untuk memesan tiket Jakarta Fair atau PRJ Kemayoran 2022 ini bisa dilakukan secara online melalui link jakartafair.co.id, berikut caranya:

- Masuk ke link jakartafair.co.id.

- Klik 'Start'.

Baca Juga: PKH Tahap 2 2022 akan Berakhir! Segera Login ke Situs Ini untuk Dapatkan Bansos Kemensos hingga Rp3 Juta

- Pilih jenis tiket masuk (dengan konser atau tanpa konser).

- Pilih hari kunjungan.

- Masukan jumlah tiket yang ingin dibeli.

Baca Juga: Sah! Barcelona akan Bertemu Bayern Munchen untuk Bahas Kepindahan Robert Lewandowski

- Lalu klik 'Pesan Sekarang'.

- Isi data diri sesuai arahannya.

- Terakhir tinggal selesaikan pembayaran dengan pilihan metode yang ingin digunakan.

Nah Itulah jadwal konser musik PRJ Kemayoran hari ini 21 Juni 2022, disertai cara beli tiket masuk Jakarta Fair online.***

 

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler