Di Mana Beli Tiket Masuk Jakarta Fair 2022? Simak Inilah Link dan Cara Pesan Online

28 Juni 2022, 10:00 WIB
Berikut ini dijelaskan tempat beli tiket masuk Jakarta Fair 2022 lengkap beserta link dan cara pesan online. /Instagram/@jakartafairid.

PR DEPOK - Jakarta Fair 2022 masih bisa disaksikan pengunjung, baik oleh warga DKI Jakarta maupun masyarakat luar hingga hari ini.

Sama seperti gelaran di tahun-tahun sebelumnya, Jakarta Fair 2022 ini menghadirkan pameran berbagai produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) ungggulan dari berbagai sektor industri dan pameran lain.

Untuk masuk ke Jakarta Fair 2022, setiap pengunjung bakal dikenakan tiket masuk kecuali untuk lansia di atas 60 tahun dan anak-anak dengan tinggi di bawah 1 meter.

Baca Juga: Login www.prakerja.go.id untuk Daftar Kartu Prakerja Gelombang 34

Masyarakat pun tak perlu khawatir mau beli tiket masuk Jakarta Fair 2022 di mana. Pasalnya, penyelenggara telah menyediakan link layanan online beli tiket dan cara memesannya.

Untuk diketahui, harga tiket masuk Jakarta Fair 2022 terbagi menjadi tiket masuk saja (tanpa konser) dan tiket bundling dengan konser dan bisa dibeli secara online.

Berikut harga Tiket Jakarta Fair 2022 lengkap beserta link pembelian dan cara pesan secara online.

Baca Juga: Sikap Manis Park Bo Gum yang Selalu Peduli ke Lisa BLACKPINK Disorot, Saat Hadiri CELINE Paris Fashion Week

Harga Tiket Jakarta Fair 2022 Tanpa Konser

1. Senin: Rp30.000

2. Selasa: Rp40.000

3. Rabu: Rp40.000

4. Kamis: Rp40.000

5. Jumat: Rp50.000

6. Sabtu: Rp50.000

7. Minggu: Rp50.000

Baca Juga: Sering Mengganti Nomor Telepon? Ini Hal yang Perlu Diperhatikan, Jangan Sampai Kehilangan Data Pribadi Digital

Harga Tiket Bundling Jakarta Fair 2022 dengan Konser

1. Senin: Rp60.000

2. Selasa: Rp70.000

3. Rabu: Rp70.000

4. Kamis: Rp70.000

5. Jumat: Rp100.000

6. Sabtu: Rp100.000

7. Minggu: Rp100.000

Baca Juga: Cara Daftar MyPertamina untuk Syarat Beli Pertalite, Siapkan 3 Dokumen Ini

Untuk cara pesan online tiket masuk Jakarta Fair 2022, masyarakat bisa mengunjungi link berikut.

Cara Pesan Tiket Online Masuk Jakarta Fair 2022

1. Calon pengunjung bisa akses situs resmi www.jakartafair.co.id, www.jiexpo.com, atau di www.eventguide.id

2. Kemudian, segera klik "Beli Tiket". Pilih beli tiket tanpa konser atau tiket dengan konser

Baca Juga: PRJ Kemayoran Buka Jam Berapa Hari Ini? Simak Jadwal dan Cara Beli Tiket Masuk Jakarta Fair 2022

3. Setelah itu, calon pengunjung bisa pilih hari kedatangan

4. Selanjutnya, pilih jumlah tiket yang bakal dibeli

5. Lalu isi data diri

Baca Juga: Haechan dan Renjun NCT DREAM Membeberkan Olahraga Favorit Anggota Grup Mereka: Berdebat? Adu Bantal?

6. Pilih metode pembayaran yang bisa dilakukan melalui credit/debit card, virtual account BCA, Indomaret, LinkAja, ATM Transfer, Gopay, Klik BCA, ATM Transfer BNI

7. Calon pengunjung bisa segera selesaikan pembayaran. Nantinya e-ticket akan dikirim ke email.

Sebagai informasi, Jakarta Fair 2022 merupakan acara pameran rutin yang digelar guna turut memeriahkan HUT DKI Jakarta ke-495.

Baca Juga: Waspada! Pencurian Uang Nasabah dengan Cara Skimming oleh Seorang WNA, Kini Pelaku Ditangkap Polisi

Di Jakarta Fair 2022 pengunjung bakal dimanjakan dengan pameran produk unggulan UMKM dari berbagai sektor industri.

Selain itu, ada berbagai wahana permainan, wisata kuliner terlengkap, serta beragam konten acara seru, seperti konser musik di panggung utama.

Bagi masyarakat yang ingin menghabiskan waktu bersama keluarga, bisa beekunjung ke Jakarta Fair 2022 lantaran acara ini masih akan dibuka hingga 17 Juli 2022 mendatang.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Jakarta Fair

Tags

Terkini

Terpopuler