Mudik Lebaran 2023: Berikut Daftar SPBU yang Melintas Area Tol Trans-Jawa

18 April 2023, 15:31 WIB
Ilustrasi SPBU - Berikut ini merupakan daftar SPBU yang melintas di area tol Trans-Jawa selama masa mudik Lebaran 2023 ini. /Pixabay

PR DEPOK - Tidak terasa hari lebaran 2023 semakin dekat dan bulan Ramadhan 2023 akan segera berakhir. Terpantau sudah banyak yang melakukan mudik seiring dengan adanya penetapan libur lebaran 2023 oleh pemerintah.

Kemudian, pemerintah sudah memperkirakan bahwa akan terjadi kenaikan jumlah pemudik di tahun 2023.

Kenaikan jumlah pemudik pada lebaran 2023 ini akan memicu kepadatan arus lalu lintas di jalur yang digunakan pemudik, khususnya Tol Trans-Jawa.

Semakin banyak pemudik yang melewati Tol Trans-Jawa pada lebaran 2023, maka semakin banyak SPBU yang dipersiapkan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo, dan Virgo Rabu, 19 April 2023: Terjun dan Cari Peluang Baru, Karier akan Bersinar

Alangkah baiknya para pemudik yang melintas Tol Trans-Jawa melakukan pengecekan terlebih dahulu untuk mengentahui kecukupan Bahan Bakar Minyak (BBM) saat menempuh perjalanan jauh.

Melansir dari laman Antaranews, pada 11 April 2023, dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi VI DPR RI, seorang Direktur Utama dari PT Pertamina yaitu Nicke Widyawati mengatakan bahwa SPBU-SPBU yang siaga 24 jam mendapati peningkatan.

"Jadi kalau tahun lalu yang kami siapkan ada 1.370 SPBU, tahun ini berjumlah 1.505 SPBU," ujar Nicke, Direktur Utama PT Pertamina.

Baca Juga: Cara Cek Nama Penerima Bansos Pangan berupa Beras, Telur, dan Ayam Pakai HP, Cair Jelang Lebaran 2023

Kemudian, Nicke mengatakan bahwa Pertamina menambah sekitar 135 SPBU Siaga baru dalam rangka mempersiapkan lonjakan permintaan BBM dari pemudik selama Lebaran 2023.

Sementara itu, melansir dari laman resmi Pertamina, terdapat lebih dari 80 SPBU yang tersebar di sepanjang area tol Trans-Jawa.

Apabila kamu ingin melakukan mudik ke daerah Jawa Tengah dan ke daerah Jawa Timur, tentu saja harus mengetahui informasi untuk mendukung keamanan dan kenyamanan selama di perjalanan.

Baca Juga: TikToker Bima Yudho Kritik Infrastruktur Lampung, Mahfud MD Sebut akan Lakukan Ini Jika Ada Intervensi

Simak daftar SPBU yang melintas di area Tol Trans Jawa, sebagai berikut:

Dari ruas tol Jakarta-Merak, Jakarta-Bogor, dan Jakarta-Cikampek terdapat total 22 SPBU yang tersebar. SPBU tersebut dimulai dari : KM 68 A, KM 68 B, KM 42.5 A, KM 45 B, KM 13 A, dan KM 13 B

Kemudian, ruas tol Jakarta-Merak terdapat di : KM 23 A, KM 23 B, dan KM 45 A

Lalu, untuk ruas tol Jakarta-Bogor ada di : KM 06 B, KM 19 A, KM 32 B, KM 33 A, KM 39 A, KM 42 B, KM 50 A, KM 52 B, KM 57 A, KM 59 A, KM 62 B, dan di ruas tol Jakarta-Cikampek yaitu KM 71 B.

Baca Juga: FIFA Resmi Tunjuk Argentina Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20 yang Baru

Selanjutnya, dari ruas tol Semarang ABC dan Semarang-Solo, tersebar sejumlah 7 SPBU. Penempatan SPBU tersebut di : KM 5 B, KM 429 A, KM 429 B, KM 456 A, KM 456 B, KM 487 A, KM 487 B, KM 519 A, KM 519 B, KM 575 A, dan KM 575 B

Kemudian, untuk ruas tol Surabaya-Gempol hingga Pasuruan-Probolinggo, SPBU Pertamina dapat ditemukan di : KM 26 A, KM 25 B, KM 64 A, KM 64 B, KM 66 A, KM 66 B, KM 678 B, KM 695 A, KM 833 A, KM 833 B.

Kemudian, Pertamina memproyeksikan penjualan BBM dan LPG yang akan meningkat saat pemudik melakukan mudik jelang hari lebaran 2023. Namun, BBM berjenis Pertalite akan meningkat 10 persen dari penjualan normal (sebesar 89.5333 kiloliter (KL)) untuk perharinya.

Baca Juga: Bansos PKH 2023 Masih Cair hingga Hari Ini, Tarik Tunai Bantuan Senilai Rp750.000 di Sini

Sedangkan, penjualan BBM berjenis Pertamax dapat meningkat hingga 12.3 persen dari penjualan di hari biasa atau berisikan sebanyak 15.060 kiloliter (KL) perharinya.

Kemudian, penjualan LPG telah diprediksi mencapai 28.812 Metrik Ton (MT) per-hari, dimana penjualan tersebut naik hingga 3 persen dibandingkan penjualan normal yang mencapai 27.899 Metrik Ton (MT) per-harinya.

 Itulah informasi mengenai SPBU yang melintas di Tol Trans-Jawa. Pastikan BBM yang ada pada kendaraanmu cukup untuk melakukan mudik. Kemudian, pemudik juga harus berhenti sejenak setiap 4 jam sekali agar kondisi mengendarai tetap terkontrol.***

Editor: Linda Agnesia

Tags

Terkini

Terpopuler