Weekend Tiba! Simak Harga Tiket dan Line Up Konser Jakarta Fair 17-18 Juni 2023, Cek Jam Buka PRJ Kemayoran

16 Juni 2023, 21:35 WIB
Berikut harga tiket dan line up konser Jakarta Fair 17-18 Juni 2023 serta jam buka PRJ Kemayoran saat weekend.* /YouTube/soekamtiofficial

PR DEPOK - Tidak terasa besok weekend tiba. Mengisi waktu libur di akhir pekan, agendakan nonton konser Jakarta Fair pada 17-18 Juni 2023 bersama teman atau keluarga.

 

Sebagai persiapan simak dulu harga tiket dan line up konser Jakarta Fair 17-18 Juni 2023 serta jam buka PRJ Kemayoran saat weekend.

Line up konser Jakarta Fair 17 Juni 2023 diisi oleh musisi dan artis ternama yakni Kangen band, Radja, dan Bella Queen.

Selanjutnya pada Minggu, 18 Juni 2023 bakal hadir Tony Q Rastafara, Endank Soekamti, dan The Hydrant sebagai line up konser Jakarta Fair 2023 yang dikenal juga dengan sebutan PRJ Kemayoran.

Baca Juga: Daging Kambing Bikin Asam Urat atau Kolesterol? Cek Yuk Info Lengkapnya!

Seperti biasa untuk bisa menyaksikan pertunjukan musik tersebut, kamu harus terlebih dahulu membeli tiket masuk+konser atau bundling.

Harga tiket budling ada dua kategori yaitu Rp175.000 untuk VIP dan Rp100.000 untuk reguler.

 

Berbeda dengan tiket bundling, tiket masuknya saja dibanderol lebih murah mulai dari Rp30.000 sampai Rp50.000. Untuk kunjungan hari Sabtu dan Minggu berlaku harga Rp50.000.

Buat yang ingin berkunjung ke Jakarta Fair 2023 weekend ini, arena PRJ Kemayoran 17 dan 18 Juni 2023 buka mulai pukul 10.00 WIB hingga 23.00 WIB.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Tempat Bakso Populer di Payakumbuh, Intip Alamatnya di Sini

Meski konser Jakarta Fair 2023 baru dimulai malam hari, kamu bisa datang lebih awal sesuai jam bukanya untuk berkeliling di arena penyelenggaraan PRJ Kemayoran.

Sambil menunggu konser musik dimulai, ada banyak aktifitas yang bisa kamu lakukan seperti mencoba wahana permainan, berbelanja berbagai barang kebutuhan, wisata kulineran, dan lainnya.

 

Agar tidak perlu antri di lokasi, calon pengunjung sebaiknya membeli tiket secara online yang dibuka melalui www.jakartafair.co.id dan www.eventguide.id.

Di situs tersebut calon pengunjung bisa memilih ingin membeli tiket masuknya saja atau tiket masuk+konser Jakarta Fair 2023.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Tags

Terkini

Terpopuler