Bebaskan Ratusan Peserta dari Kemiskinan Ekstrem, Apa Itu Program PENA Kemensos?

2 November 2023, 10:11 WIB
Ilustrasi Kemiskinan - Berikut ini merupakan penjelasan tentang program PENA Kemensos, yang berhasil membebaskan ratusan peserta dari kemiskinan ekstrem./Freepik.com @saiko3p /

PR DEPOK - Ratusan peserta program pelatihan Pahlawan Ekonomi Nusantara (PENA) kini sudah terbebaskan dari kemiskinan ekstrem di Malang Raya.

Menurut Antara News yang dikutip PikiranRakyat-Depok.com, dari 443 keluarga miskin ekstrim yang mengikuti program PENA, kini 135 keluarga sudah lepas dan bebas dari kemiskinan ekstrem.

Setelah dilakukan penelitian, mereka tidak lagi mendapatkan bantuan sosial dari Program Keluarga Harapan (PKH).

Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Sosial Rismaharini pada kunjungannya ke klinik usaha PENA di Malang 31 Oktober 2023.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Sate Kambing Legendaris di Batununggal Bandung, Nikmatnya Kuliner yang Tak Tergantikan

Apa itu Program PENA Kemensos?

Menurut Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemenko PMK), Program Pahlawan Ekonomi Nusantara (PENA) ikut berkontribusi dalam mengatasi ketimpangan ekonomi nasional dan kemiskinan ekstrem.

"Salah satu cara menjembatani supaya ketimpangan ekonomi tidak semakin 'menganga' ya melalui program Pahlawan Ekonomi Nusantara (PENA)," ujar Menko PMK Muhadjir Effendy yang dikutip PikiranRakyat-Depok.com.

Baca Juga: Ramalan Shio Kelinci, Tikus dan Babi November 2023: Keberuntungan dan Kesuksesan akan Rengkuh Kamu Bulan Ini

Program PENA Kemensos adalah kegiatan pemberdayaan melalui pendekatan praktis, inovatif, dan berkelanjutan untuk meningkatkan dan atau menghasilkan pendapatan.

Sekaligus memberikan dampak positif secara sosial-budaya, lingkungan, khususnya untuk mewujudkan kemandirian bagi kelompok miskin, rentan, dan orang tidak mampu.

Klinik usah PENA bertujuan untuk mendampingi usaha keluarga penerima manfaat PENA yang membantu mendorong perekonomian UMKM.

Baca Juga: 4 Hotel Suguhkan Pemandangan Danau Toba, Dijamin Buat Liburan Semakin Berkesan

Tidak hanya itu, Klinik PENA memberikan pendidikan mengenai nilai produk, kualitas produk, perizinan, kemasan dan pengelolaan keuangan.

Menurut Muhadjir Effendy, Program PENA mengedepankan pelatihan keterampilan dan dukungan finansial yang lebih baik.

Manfaat bantuan PENA untuk UMKM adalah mendapatkan 6 juta per Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Serta meningkatkan pendapatan KPM melalui usaha dan memutus rantai kemiskinan.***

Editor: Linda Agnesia

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler