Tanggapi Kabar Anies Baswedan Positif Covid-19, dr. Tirta: Ini Red Alert! Kopet Udah Ada di Ring 1!

- 2 Desember 2020, 10:00 WIB
Relawan Covid-19, Tirta Mandira Hudhi alias dr. Tirta.
Relawan Covid-19, Tirta Mandira Hudhi alias dr. Tirta. /Instagram.com/@dr.tirta/

PR DEPOK - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dikabarkan positif terinfeksi Covid-19 pada Selasa, 1 Desember 2020.

Kabar tersebut disampaikan oleh Anies Baswedan melalui sebuah video yang diunggah di beberapa media sosialnya.

Dalam video tersebut, Anies Baswedan menyampaikan kondisinya terkini sekaligus menjelaskan kejadian sebelum ia dinyatakan positif terinfeksi Covid-19.

Baca Juga: Deklarasikan Kemerdekaan, Papua Barat Menyatakan Tidak Akan Tunduk kepada Pemerintah Indonesia

Gubernur DKI Jakarta tersebut memang beberapa waktu terakhir sering berinteraksi dengan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria yang sebelumnya lebih dulu dinyatakan terinfeksi Covid-19.

Setelah dinyatakan positif, Anies Baswedan akan menjalani isolasi mandiri di rumah dinasnya dan tetap mengikuti prosedur pengobatan dari tim medis.

"Saya akan menjalani isolasi mandiri dan mengikuti prosedur pengobatan yang ditetapkan tim medis. Isolasi mandiri yang saya lakukan di rumah dinas dan tinggal sendiri. Sementara keluarga akan tetap tinggal di rumah pribadi yang memang selama ini kita tempati," kata Anies Baswedan.

Baca Juga: Soroti Massa Habib Rizieq yang Serbu Rumah Ibunda Mahfud MD, Ferdinand Hutahaean: Mengapa Diganggu?

Kabar positifnya Anies Baswedan tersebut kemudian menuai banyak komentar publik, dari mulai yang mendoakan hingga mengkritik. Salah satu yang ikut memberikan komentar adalah dr. Tirta.

dr. Tirta dalam akun Instagramnya @dr.tirta menanggapi berita Anies Baswedan dan menyatakan bahwa positifnya Gubernur DKI Jakarta tersebut merupakan peringatan bagi masyarakat DKI Jakarta. Pasalnya kepala daerah dan wakilnya sama-sama terinfeksi Covid-19.

"Waduh, sebuah alarm buat @dkijakarta. Gubernur dan wagub kena covid. Semoga cuma otg, jadi cepet pulih dan cepet sembuh cepet negatif. Tapi ini red alert, artinya covid kopet udah ada di circle ring 1 bosque (emoji menangis)," kata dr. Tirta seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com.

Baca Juga: Kediaman Ibundanya di Pamekasan Didatangi Massa, Mahfud MD Respons Begini

Tak lupa dr.Tirta kembali mendoakan Anies Baswedan dan memberikan semangat agar Gubernur DKI Jakarta tersebut segera pulih.

"Gws pak @aniesbaswedan ! Mau akhir tahun, harus cepet pulih ! Bismillah !," tulisnya masih dalam unggahan yang sama.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Cipeng | TIRTA (@dr.tirta)

Baca Juga: Warganet Doakan Hal Buruk Menimpa Anies Baswedan Usai Positif Covid-19, dr Tompi Ingatkan Pesan Ini

Unggahan tersebut lalu dibanjiri oleh komentar warganet, banyak dari mereka yang ikut mendoakan kesembuhan Anies Baswedan. Namun ada pula yang merasa unggahan dr.Tirta tersebut justru menimbulkan kepanikan.

"Eh statment kamu dok tak berimbang,,, bukan nya Do'akan biar cepet sehat,,, malah bikin panik," tulis akun @dhosatri***.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x