Habib Rizieq Tulis Disertasi untuk Raih Gelar Doktor di Rutan, Refly Harun Beri Komentar Begini

- 27 Desember 2020, 07:45 WIB
Kolase potret Refly Harun (kiri) dan Habib Rizieq Shihab (kanan).
Kolase potret Refly Harun (kiri) dan Habib Rizieq Shihab (kanan). /Youtube/ Refly Harun dan FrontTV

PR DEPOK – Sekretaris Bantuan Hukum DPP Front Pembela Islam (FPI), Aziz Yanuar menyampaikan kondisi terbaru dari Imam Besar FPI, Habib Rizieq Shihab selama menjalani masa tahanan.

Menurut keterangan Aziz, pimpinan FPI tersebut dinyatakan dalam kondisi sehat selama di Rumah Tahanan (Rutan) Ditresnarkoba Polda Metro Jaya.

Tidak hanya itu, ia juga mengatakan bahwa Habib Rizieq mengisi waktu luangnya dengan banyak membaca dan menulis disertasi untuk meraih gelar Doktor atau s3.

Baca Juga: Gus Yaqut Sambangi Gereja Blenduk saat Natal, Emil Salim: Simbol 'Dia Adalah Menteri Semua Agama'

Menanggapi hal tersebut, Pakar Hukum Tata Negara (HTN), Refly Harun mengemukakan pendapatnya melalui satu video yang diunggah di kanal YouTube pribadinya Refly Harun.

Sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com, Refly menilai terdapat banyak orang yang sebenarnya produktif, tetapi tidak memiliki waktu luang.

“Kita ketahui bahwa banyak orang yang sesungguhnya produktif dalam hidupnya. Tapi tidak ada waktu,” kata Refly.

Lebih lanjut, dia berharap Habib Rizieq tetap menggunakan kesempatan yang ada secara baik selama menjalani masa tahanannya.

Baca Juga: Singgung Pendukung Prabowo di Pilpres Dijerat Satu per Satu, Refly: Dia Diam Saja, Seolah tak Peduli

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: YouTube Refly Harun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x