Ramal Masa Depan Risma sebagai Mensos, Denny Darko: Ada Ketakutan PDI Perjuangan Atas Kebijakannya

- 7 Januari 2021, 20:29 WIB
Denny Darko (kiri) meramal masa depan Risma (kanan) saat menjabat Mensos.
Denny Darko (kiri) meramal masa depan Risma (kanan) saat menjabat Mensos. /Instagram @dennydarko dan @kemensos.

PR DEPOK – Ahli tarot terkemuka, Denny Darko meramal masa depan Tri Rismaharini atau kerap disapa Risma yang kini menjabat sebagai Menteri Sosial (Mensos).

Seperti diberitakan, Risma dilantik sebagai Mensos dalam Kabinet Indonesia Maju oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) pada Rabu, 23 Desember 2020 lalu.

Denny Darko meramal bahwa Risma adalah sosok pemimpin yang berintegritas, sehingga dapat menjalankan tugasnya dengan baik.

Baca Juga: Sebut Ada Potensi Bencana Kemanusiaan di 2021, Pandu Riono ke Jokowi: Lupakan Sejenak Isu Vaksin

Menurut ramalannya, Risma juga mampu menghadapi segala rintangan yang ada dan yang akan dialami.

“Pertama, kartu The Magician. Kartu ini menunjukkan bahwa seseorang yang bisa mengalahkan semua kendala yang ada, meskipun hal tersebut sulit bagi orang lain. Dan dia tidak bisa dipengaruhi apa pun yang ada di luarnya,” tuturnya seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari kanal YouTube Denny Darko pada Kamis, 7 Januari 2021.

Karena integrasi yang dimilikinya, kata Denny, Risma diramalkan akan benar-benar sanggup menghadapi segala masalah yang ada selama dirinya menjabat sebagai Mensos.

“Saya juga lihat kartu The Chariot, Bu Risma ini akan benar-benar menerabas semua yang menghalanginya. Beliau akan terus jalan terus apa pun yang terjadi, tidak ada satu orang pun yang akan menghentikan beliau,” ujarnya.

Baca Juga: Bela Natalius yang Dihina Abu Janda, Rocky Gerung: Justru Dia yang Gagal Evolusi, tak Bisa Berpikir

Tidak hanya itu, Denny Darko juga memprediksi sepak terjang Risma sebagai Mensos di masa depan.

Ia memperkirakan kebijakan yang Risma buat di masa depan akan membuat masyarakat terkagum-kagum.

“Kemudian kartu Eight Wands, Bu Risma adalah orang yang cekatan. Kita, gak lama lagi di tahun 2021, akan melihat sepak terjang beliau yang langsung membereskan semuanya dan kita akan dibuat terkagum-kagum nantinya,” ujarnya.

Kebijakan tersebut, menurutnya, mempunyai kualitas yang sama baiknya dengan kebijakan yang dibuat Risma semasa menjabat Wali Kota Surabaya.

Baca Juga: Fadli Zon Klaim Ada 4 Admin yang Kelola Akunnya, Ferdinand Hutahean: yang Cerdas Pasti Tertawa

“Ini kartu Judgement juga terlihat dari kebangkitan Surabaya sendiri dari yang sebelumnya hingga saat ia dipimpin banyak sekali perubahan, tidak hanya secara visual dan birokrasi. Ini akan menjadikan satu tolok ukur yang bisa apple to apple dilakukan Bu Risma di kancah nasional,” tutur Denny.

Lebih jauh, ia menerawang bahwa sikap tegas Risma semasa menjabat sebagai Wali Kota Surabaya juga akan diterapkan sebagai Mensos.

Denny Darko menyampaikan pesan kepada Risma untuk berhati-hati dalam mengambil sikap dan tindakan, sebab akan ada orang yang sakit hati.

“Bu Risma ini kartu Ace of Cups, diharapkan lebih sabar daripada di Surabaya karena ini perkara yang berbeda. Bu Risma kalau ingin melabrak sesuatu, akan banyak orang yang sakit hati,” katanya.

Baca Juga: Anies Buru Identitas Gelandangan Temuan Risma, Ferdinand: Gak Perlu Malu Masih Ada Gepeng di Jakarta

Selain itu, Denny juga mengungkapkan bahwa sikap dan tindakan Risma yang melukai pihak tertentu bukan tanpa risiko.

Hal itu, kata Denny, akan menimbulkan pergolakan politik yang rela melakukan apa pun untuk menjatuhkan Risma.

“Hati-hati, Bu. Ini kartu Seven of Wands adalah kancah nasional. Artinya banyak hal yang jika tidak disukai, maka orang ini akan rela melakukan apa pun. Ini adalah oknum-oknum,” ucapnya.

Menurut penerawangannya, Risma akan menampilkan sisi keibuan dari dirinya dalam menyelesaikan berbagai masalah yang ada sebelumnya.

Baca Juga: Aneh Polri Larang Semua Kegiatan Front Persatuan Islam, Refly: Gak Bisa Aparat Ujug-ujug Bubarkan!

“Bu Risma ini adalah seorang ibu dan kita akan lihat sisi keibuan beliau sebagai seorang pemimpin akan membereskan masalah-masalah yang ada sebelumnya,” katanya.

Denny menekankan bahwa berkat integritas yang Risma miliki, dirinya tidak akan mengambil suatu kebijakan yang menguntungkan partainya.

“Ini merupakan sebuah kartu yang menunjukkan bahwa ada ketakutan, Bu Risma ini kader PDI-P maka nanti dia akan dijadikan seperti orang lain atau oknum partai dan disuruh untuk mengambil keputusan yang menguntungkan sepihak saja. Setahu saya, hal itu tidak mungkin terjadi karena Bu Risma dikenal pribadi yang teguh pendiriannya,” katanya.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: YouTube Denny Darko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x