Disambangi Kapolri Listyo Sigit, Muhammadiyah Beri Wejangan: Kami Usulkan Tagline Baru 'Polisi Sahabat Umat'

- 30 Januari 2021, 05:45 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat menyambangi PP Muhammadiyah pada Jumat, 29 Januari 2021.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat menyambangi PP Muhammadiyah pada Jumat, 29 Januari 2021. /Pikiran-Rakyat.com/ Amir Faisol/

PR DEPOK – Kapolri yang baru saja dilantik, Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo melakukan kegiatan silaturahmi ke Muhammadiyah pada Jumat, 29 Januari 2021.

Dalam pertemuan santai di Gedung Pengurus Pusat (PP) Muhammadiyah, Jakarta, tersebut, Listyo Sigit mendapatkan sejumlah wejangan dari sejumlah pimpinan Muhammadiyah.

"Tadi kami mendapat masukan bagaimana Polri ke depan, jadi Polri yang adil jujur siap untuk dikritik, mau transparan," ujar Listyo Sigit, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari PMJ News.

Baca Juga: Bantah Tuduhan Hina Orang Jawa, Natalius Pigai: Hanya Tanya Apakah Suku Lain Itu Babu, Mana Menghinanya?

Listyo Sigit mengatakan bahwa kedatangan dia dan beberapa jajarannya ke PP Muhammadiyah merupakan bagian dari program kerja Polri.

“Kami datang ke PP Muhammadiyah ini karena bagian dari program kerja kami. PP Muhammadiyah sebagai ormas muslim yang sudah lama berdiri sebelum kemerdekaan. Kewajiban kami dari kepolisian untuk sowan dan silaturahmi,” ujarnya.

Terdapat sejumlah pimpinan PP Muhammadiyah yang menemui Listyo Sigit, di antaranya Abdul Mu’ti. Sedangkan, Listyo Sigit didampingi sejumlah pejabat teras Mabes Polri antara lain Kadiv Propam Irjen Ferdi Sambo, Wakabaintelkam Irjen Suntana, Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono, dan lain-lain.

Baca Juga: 3 Korban Sriwijaya Air SJ 182 Teridentifikasi DVI Polri, Salah Satunya Jasad Kapten Afwan

Lebih lanjut, Listyo Sigit mengutarakan keinginannya untuk mewujudkan hal-hal yang diharapkan dari masyarakat. Salah satunya seperti bersinergi dengan PP Muhammadiyah dalam mencegah penyebaran Covid-19 saat ini.

“Kami ingin bekerjasama dengan PP Muhammadiyah bagaimana kita mencegah penyebaran Covid-19. Ini menjadi PR kami untuk agar bisa dibantu bagaimana menegakkan protokol kesehatan dengan baik,” kata dia.

Di sisi lain, PP Muhammadiyah melalui Sekum Abdul Mu'ti menyambut baik kunjungan dari Kapolri yang baru menggantikan posisi Jenderal Pol Idham Azis tersebut.

PP Muhammadiyah mengatakan bahwa Polri sudah dianggap sebagai bagian dari keluarga Muhammadiyah.

Baca Juga: Bela Abu Janda yang Dilaporkan ke Polisi, Ferdinand: Terkesan Dipaksakan untuk Cari Celah Hukum Orang

"Alhamdulillah pertemuan berjalan dengan penuh semangat, kekeluargaan, dan keakraban, dan tadi Pak Ketua Umum (PP Muhammadiyah), Bapak Haedar Nashir menyampaikan bahwa Muhammadiyah sudah menganggap Polri ini sebagai bagian dari keluarga Muhammadiyah," ujar Abdul Mu'ti.

Lebih jauh, Abdul Mu'ti menegaskan PP Muhammadiyah mendukung penuh program kerja Listyo Sigit sebagai Kapolri. Salah satu program Polri yang didukung PP Muhammadiyah adalah moderasi.

"Banyak usulan yang disampaikan, Pak Kapolri akan menyampaikan, tetapi poinnya Muhammadiyah mendukung program Pak Kapolri, terutama program yang berkaitan dengan moderasi. Pak Kapolri menyatakan bahwa moderasi itu adalah program yang akan beliau kembangkan," ucapnya menambahkan.

Baca Juga: Seluruh RS di Jawa dan Bali Terancam Kolaps, Rocky: Ini Kejahatan, Presiden Harusnya Tak Berduka

Selain itu, PP Muhammadiyah juga mengusulkan tagline 'polisi sahabat umat' kepada Kapolri Listyo Sigit.

"Ada dukungan penuh kepada Pak Kapolri menggunakan pendekatan humanis, pendekatan lebih merakyat, dan kami mengusulkan satu tagline baru untuk Kapolri yaitu 'polisi sahabat umat',” katanya mengakhiri.***

 

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah