Klaim Orang Makin Takut Lontarkan Kritikan, Salim Said: Sistem Saat Ini adalah Oligarki, Siapa yang Berkuasa?

- 21 Februari 2021, 13:40 WIB
Guru Besar Unhan, Salim Said.
Guru Besar Unhan, Salim Said. /Tangkapan layar YouTube Hersubeno Point.

Ia menduga Jokowi menyadari adanya ketakutan tersebut sehingga mengeluarkan anjuran agar masyarakat lebih aktif dalam mengkritik pemerintah. Akan tetapi, sambungnya, yang menjadi persoalan adalah tidak semua orang berani untuk mengkritik Jokowi.

Guru besar Unhan itu pun mengaku dirinya tidak berani 100 persen untuk menyampaikan kritiknya lantaran takut ada pihak lain yang tersinggung karena merasa kepentingannya terganggu oleh kritik yang disampaikannya.

Baca Juga: Anies Sebut Banjir di DKI Dampak Air Kiriman dari Depok, Iwan Fals: Lha Depok Juga Kebanjiran

“Ini yang harus diatasi oleh Pak Jokowi, kalau beliau tidak bisa atasi, tidak akan pernah ada orang yang jujur dan berani mengkritik karena takut ditangkap,” ujar guru besar tersebut.

Menurut Salim Said, inilah akibat jika sistem yang dijalankan di Indonesia, disengaja ataupun tidak, adalah sistem oligarki.

“Artinya tidak tahu siapa sebenarnya yang berkuasa, kalau Pak Jokowi ternyata tidak berkuasa 100 persen sebagai presiden, dan saya curiga itu yang terjadi, maka orang takut mengkritik, nanti ditangkap,” kata Salim Said.

***

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Youtube Hersubeno Point


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x