Ibas Buka Suara Soal KLB Kubu Moeldoko: Saya Yakin Pemimpin Negeri Punya Nurani Lihat Mana Benar dan Salah

- 10 Maret 2021, 15:10 WIB
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhyono (kanan) dan Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (kiri).
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhyono (kanan) dan Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (kiri). /Instagram/@ibasyudhoyono.

PR DEPOK - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyobo atau Ibas baru-baru ini buka suara terkait permasalahan yang tengah terjadi di tubuh Partai Demokrat saat ini.

Tak biarkan kakaknya sekaligus ketua umum yang sah, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berjuang sendirian, Ibas melalui akun Twitter pribadinya ikut memantik semangat untuk memperjuangkan kebenaran.

Dalam cuitannya, Ibas mengaku yakin bahwa Presiden masih mempunyai hati nurani untuk menentukan mana yang salah dan benar.

Baca Juga: Minta Marzuki Tak Bohong Lagi, Syahrial: Jangan-jangan Anda Masuk Demokrat untuk Berlindung dari Kasus BUMN

Pernyataan itu tentunya merujuk pada dua kubu yang terpecah belah antara pihak AHY dengan pihak Ketua Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko yang dinyatakan menang menjadi Ketum Demokrat versi Kongres Luar Biasa (KLB) di Deli Serdang, Sumatra Utara.

Saya yakin Negara hadir, Pemimpin Negeri punya nurani utk melihat mana yg benar, mana yg salah," kata Ibas seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun @Edhie_Baskoro.

Dengan keyakinan tersebut, Ibas menyampaikan harapannya agar keadilan tak hilang dari negara Indonesia.

Hal tersebut, disampaikan Ibas demi keadaan demokrasi di Indonesia yang lebih bermatabat.

Baca Juga: Berkaca dari PKB dan PPP, Pengamat LIPI Sebut Pemecatan Kader Demokrat Bisa Berujung Munculnya Partai Baru

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @Edhie_Baskoro


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x