Pernah Disebut Bandel Oleh Megawati, Rizal Ramli: Kalau untuk Perjuangkan Kepentingan Rakyat, Ndak Apa-apa

- 25 Maret 2021, 14:54 WIB
Megawati Soekarnoputri (kiri) bersama dengan Rizal Ramli (kanan).
Megawati Soekarnoputri (kiri) bersama dengan Rizal Ramli (kanan). /Twitter @RamliRizal/

Rizal Ramli pernah menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Republik Indonesia menggantikan Indroyono Soesilo sejak 12 Agustus 2015.

Kemudian ia diminta oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk bertugas mengurus bidang kemaritiman dan sumber daya.

Tak lama setelah diangkat menjadi Menko Kemaritiman dan Sumber Daya, Rizal Ramli mengeluarkan pernyataan yang mengundang kontroversi di kalangan pemerintahan dan masyarakat.

Pernyataan tersebut adalah usulan pembatalan rencana pembelian pesawat baru oleh Kementerian BUMN untuk maskapai penerbangan Garuda Indonesia.

Baca Juga: Megawati Heran Tak Ada Kedaulatan Pangan di RI, Rizal Ramli: Wong Tinggal Minta Jokowi Pecat Menteri Pro Impor

Menurut Rizal Ramli, pembelian pesawat baru tersebut adalah kebijakan yang tidak tepat dan memboroskan uang negara.

Selain itu, Rizal Ramli juga mengkritik proyek pembangunan listrik 35.000 megawatt yang dianggap tidak realistis dan mengatakan bahwa rencana itu adalah proyek ambisius Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) yang tertunda.

Kritikan tersebut pun mengundang reaksi keras dari JK dan beberapa pejabat negara lainnya. Kontroversi ini sempat membuat kegaduhan dalam kabinet pemerintahan Jokowi - JK.

Akhirnya, banyak pihak-pihak tertentu yang mengecam lontaran kritikan pedas Rizal Ramli.

Baca Juga: Tampil Bareng di Knowing Brothers, Rose BLACKPINK dan Hyeri Girl's Day Ungkap Awal Mula Keduanya Bersahabat

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Twitter @RamliRizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah