Fahri Hamzah Sebut Pemerintahan Kini Paling Jahiliah, Arief: Kangmas Jokowi Betul Memerintah untuk Rakyat

- 3 Mei 2021, 09:06 WIB
Mantan Waketum Partai Gerindra, Arief Poyuono.
Mantan Waketum Partai Gerindra, Arief Poyuono. /Tangkap layar YouTube Najwa Shihab.

PR DEPOK – Mantan Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra, Arief Poyuono mengomentari pernyataan keras dari politisi Partai Gelora, Fahri Hamzah.

Pernyataan tersebut diketahui dari potongan sebuah video yang diunggah melalui akun milik Arief Poyuono @bumnbersatu pada Sabtu, 1 Mei 2021.

Dalam video berdurasi satu menit dua detik itu, Fahri Hamzah menegaskan bahwa pemerintahan era Presiden Joko Widodo (Jokowi) adalah pemerintahan jahiliah.

Baca Juga: Survei Ganjar Pranowo Capres Terkuat, Ferdinand: Kalau Bu Mega Usung dengan Jend TNI Andika Perkasa, Ideal

Mantan politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu menilai bahwa tingkat ‘kejahiliahan’ pemerintah saat ini semakin memburuk.

“Karena level kejahiliahan pemerintah itu rupanya makin lama makin buruk,” ucap Fahri Hamzah.

“Jadi ini yang paling buruk. Kalau kita bilang, pemerintahan yang paling jahiliah itu ya sekarang ini,” ujarnya lagi.

Baca Juga: Pasukan TNI Dikirim ke Papua, Ronnie: Apa Tahan Gigitan Nyamuk di Papua? Biar Sniper Juga Gak Tenang di Hutan

Menurutnya, penilaian tersebut diberikan karena melihat pemerintah yang tidak mempunyai narasi dan gagal mendefinisikan suatu negara.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @bumnbersatu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x