Peneliti UGM Pastikan Peningkatan Kasus di Kudus Karena Adanya Varian Delta, Simak Penjelasannya

- 15 Juni 2021, 14:10 WIB
Ilustrasi gambar virus covid-19.
Ilustrasi gambar virus covid-19. /CDC/Free-photos/Pexels/

Baca Juga: Klik eform.bri.co.id/bpum dan Siapkan KTP untuk Cairkan BLT UMKM Rp1,2 Juta Bulan Juni 2021

“Semakin tua pasien Covid-19 maka varian Delta ini akan memperburuk kekebalan tubuh pasien tersebut,” katanya.

Masih dari penelitian The Lancet, diketahui varian Delta ini bisa menginfeksi kembali pasien Covid-19 dan semakin memperlemah kekebalan tubuh.

Selanjutnya varian Delta juga dapat menurunkan kekebalan tubuh seseorang dengan usia yang lebih tua meskipun sudah di vaksinasi dua dosis.

Baca Juga: 184.942 Siswa Lolos SBMPTN Tahun 2021, 12.715 Bangku Kosong Masih Tersedia di PTN Melalui Jalur Mandiri

“Dalam hal ini bisa dikatakan pemerintah sudah tepat menyasar target vaksinasi bagi golongan lanjut usia karena mereka kelompok yang rentan apabila tertular Covid-19 apalagi varian Delta,” jelas dr. Gunadi.

Penelitian yang dilakukan oleh tim peneliti FK-KMK UGM ini dilakukan selama satu minggu dengan metode berupa penerimaan viral transfer material (MTV) yang diekstraksi secepatnya oleh tim untuk mendapatkan hasil yang diinginkan, terutama untuk mengetahui sejauh mana varian Delta bertransmisi di Kudus.

Dengan adanya hal ini dr.Gunadi menyarankan agar masyarakat memperketat kembali protocol kesehatan.***

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: kemenkes.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah