Publik Ragu Pemerintah Mampu Beri Makan Rakyat 2-3 Bulan, RR: Bisa! Tinggal Potong Pengeluaran Tak Penting

- 11 Juli 2021, 15:40 WIB
Ekonom senior, Rizal Ramli.
Ekonom senior, Rizal Ramli. /Twitter @RamliRizal

Menurutnya, terkait persoalan itu pihak yang bersangkutan haruslah mampu memenuhi kebutuhan itu.

Mampu dan harus!,” kata Rizal Ramli.

Rizal Ramli mengatakan bahwa ada langkah yang dapat dilakukan untuk mengatasi hal itu, pemerintah tinggal melakukan pemotongan pengeluaran yang tidak begitu esensial selama satu tahun penuh.

“Tinggal potong pengeluaran yg tidak penting setahun,” katanya.

Baca Juga: HNW Minta Jokowi Minta Maaf ke Rakyat karena Belum Berhasil Atasi Covid-19, Ferdinand: Politisi Tak Tau Malu

Cuitan Rizal Ramli.
Cuitan Rizal Ramli. /tangkap layar Twitter @RamliRizal

Rizal Ramli lebih lanjut mengatakan bahwa jika pemerintah tidak bisa melakukan hal tersebut maka, jalan satu-satunya yang harus dilakukan adalah dengan mengundurkan diri.

Jika tidak bisa mengundurkan diri, Rizal Ramli menyebut pilihan lainnya yakni dengan dimundurkan.

Klo itu aja ndak bisa, ya memang harus mundur atau dimundurkan. Gitu aja ribet,” katanya.***

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Twitter @RamliRizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x