Penyakit Lama Kambuh, Syarief Hasan Minta Jokowi Evaluasi Pola Komunikasi Menteri Soal Penanganan Covid-19

- 17 Juli 2021, 16:42 WIB
Wakil Ketua MPR RI, Syarief Hasan menilai menteri Pemerintahan Presiden Jokowi kembali menunjukkan pola komunikasi yang buruk soal penanganan Covid-19.
Wakil Ketua MPR RI, Syarief Hasan menilai menteri Pemerintahan Presiden Jokowi kembali menunjukkan pola komunikasi yang buruk soal penanganan Covid-19. /Dok. DPR RI./

"Namun para menteri malah berbeda pandangan soal perpanjangan PPKM Darurat," ucap Syarief Hasan mengatakan dengan tegas.

Semestinya, dikatakan dia, perbedaan pandangan tersebut harusnya disampaikan dalam forum internal kabinet.

Baca Juga: Sebut Ada Sejarah dengan Celine Evangelista, Hotman Paris: Tapi Nggak Tuntas, Kenapa Ya?

"Perbedaan pandangan memang hal yang wajar, namun harusnya tidak disampaikan secara langsung ke publik sehingga masyarakat tidak percaya atas keseriusan pemerintah dalam menekan penyebaran Covid-19," tutur dia.

Selain itu, Syarief Hasan pun meminta bahwa para menteri Pemerintahan Presiden Jokowi ini lebih dulu memperkuat pembahasan internal.

"Harusnya para menteri sepakat dulu dengan satu pandangan, baru disampaikan ke publik yang harap-harap cemas dengan kondisi darurat Covid-19 ini," katanya menambahkan.

Baca Juga: Soal Bansos di Masa PPKM Darurat, Teddy Gusnaidi: Sebenarnya Tak Perlu, Dananya Bisa Dipake untuk Obat-obatan

Anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat ini mendorong agar pemerintah segera mengambil langkah tegas terkait kebijakan PPKM Darurat.

"Jika memang diperpanjang, pemerintah harus tegas sembari segera menyalurkan bantuan ke masyarakat yang kesulitan," ucap dia.

"Jika tidak dilanjutkan, pemerintah harus segera menyiapkan alternatif kebijakan yang bisa menekan laju Covid-19, khususnya di daerah zona merah," tuturnya mengakhiri.***

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: MPR RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah