Bersyukur Anies Kucurkan Rp604 Miliar untuk Bansos DKI, Musni Umar: Alhamdulillah Semoga Bisa Dimanfaatkan

- 21 Juli 2021, 13:45 WIB
Rektor UIC, Musni Umar.
Rektor UIC, Musni Umar. /Twitter @musniumar

Sebagai informasi, Anies menjelaskan bahwa dana sekitar Rp604 miliar itu diperuntukkan bagi 1,8 juta kepala keluarga yang terdiri dari sekitar satu juta akan menerima bantuan melalui dana APBD, sementara sekitar 837 ribu lainnya melalui pembiayaan APBN di Kementerian Sosial.

Data yang digunakan, lanjut Anies, sama dengan data yang dijadikan sebagai rujukan program vaksinasi demi kepastian hal ini berjalan dengan baik.

Selain bansos tunai BST, Anies mengatakan bahwa ada bantuan lainnya yang telah mulai disalurkan pada Senin lalu juga disertai pembagian beras ke masyarakat.

Baca Juga: 5 Pemain Terkenal yang Idolakan Lionel Messi, Mulai dari Frenkie De Jong hingga Neymar

"Untuk bansos, data rujukannya sama dengan vaksinasi, sehingga targetnya tidak beririsan. Kita pastikan berjalan dengan baik, termasuk pembagian beras, mulai besok Insyaallah dijalankan," katanya.

Diketahui, bansos tunai BST yang ditanggung Pemprov DKI Jakarta sebesar 1.007.379 KK yang tersebar di seluruh wilayah DKI Jakarta.

Jakarta Pusat sebanyak 55.346 KK, Jakarta Utara 210.344 KK, Jakarta Barat 79.346 KK, Jakarta Selatan 160.733, Jakarta Timur 497.490 KK, dan Kepulauan Seribu 4.120 KK.***

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Twitter @musniumar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x