Puan Maharani Minta Semua Pihak Waspadai Pontensi Gelombang Ketiga Covid-19 di Akhir Tahun

- 24 September 2021, 12:00 WIB
Ketua DPR RI, Puan Maharani.
Ketua DPR RI, Puan Maharani. /DPR RI/

PR DEPOK - Ketua DPR RI, Puan Maharani meminta pemerintah untuk mewaspadai dan mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 di akhir tahun 2021.

Menurutnya, pemerintah dapat mengambil langkah antisipasi dengan mempercepat jalannya program vaksinasi Covid-19.

"Sebentar lagi juga akan ada perayaan Tahun Baru, Natal. Pengalaman kita di acara hari raya besar, meski sudah ada pembatasan mobilitas, tetap saja terjadi arus warga yang signifikan. Akibatnya terjadi lonjakan kasus," kata Puan Maharani, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari PMJ News.

Baca Juga: Anies Diduga Terpaksa Dipanggil KPK karena 'Perintah' Pimpinan, Fahri Hamzah: Mending Perintah Pemimpin, Dulu?

Puan menilai bahwa dengan adanya potensi gelombang ketiga Covid-19 di akhir tahun ini, semua pihak harus terus mewaspadainya sehingga lonjakan tak lagi terjadi.

"Semua pihak waspada potensi terjadinya gelombang ketiga Covid-19 akibat libur akhir tahun. Jangan sampai terulang lagi lonjakan kasus Covid-19 seperti Juni-Agustus lalu," kata Puan Maharani.

Ia pun menambahkan, pemerintah harus mengantisipasi dampak libur akhir tahun di seluruh daerah di Indonesia.

Baca Juga: Inginkan Martial, Tottenham Tawarkan Ndombele ke Manchester United untuk Ditukar

Hal tersebut dinilainya penting dilakukan demi menekan penularan dan penyebaran Covid-19 di Indonesia.

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x