Alami Kemajuan, Vaksin Nusantara Berpotensi Jadi Booster untuk Masyarakat Indonesia

- 7 Oktober 2021, 09:00 WIB
Ilustrasi vaksin Nusantara.
Ilustrasi vaksin Nusantara. /ANTARA/Irwansyah Putra

Vaksin Nusantara juga bisa dipadukan dengan segala macam vaksin lainnya.

“Pendekatan platform sel dendritik ini lebih banyak mengacu pada sel T memorinya”

“Jadi besar harapan kita karena sifat sel dendritik imunoterapi itu untuk memperkuat imunitas. Maka kuat digunakan untuk menjadi vaksin booster apapun,” tutur Daniel Tjen.

Sebelumnya, eks Menteri Kesehatan RI, Terawan Agus Putranto mengungkapkan bahwa uji klinis dari vaksin Nusantara atau imunoterapi dengan dendrik sel kini siap melangkah ke fase ketiga.

Baca Juga: 4 Fakta Unik Seputar Penyelenggaraan PON XX Papua, Salah Satunya Digelar di Stadion Termegah di Indonesia

Terawan menyatakan hal ini setelah Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO sudah mendapatkan laporan hasil uji klinis vaksin Nusantara.

“Kita sekarang sudah siap masuk fase 3,” kata Terawan pada Sabtu, 21 Agustus 2021 lalu.

Uji klinis vaksin Nusantara sendiri bisa terlaksana berkat kerjasama antara RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, Rumah Sakit Kariadi, Semarang dan PT AIVITA Biomedika Indonesia yang didanai oleh Aivita Biomedical, Inc.***

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah