Fadli Zon Tanya Presiden soal Kemenag Hadiah untuk NU, Mustofa: Jangan Nanya Jokowi agar Gak Tambah Rumit

- 24 Oktober 2021, 16:12 WIB
Mustofa Nahrawardaya.
Mustofa Nahrawardaya. /Twitter @TofaTofa_id

PR DEPOK - Humas Partai Ummat, Mustofa Nahrawardaya, mengomentari pernyataan Fadli Zon, yang menyinggung soal klaim Menag Yaqut bahwa Kemenag adalah hadiah untuk Nahdlatul Ulama atau NU.

Mustofa Nahrawardaya menyoroti pernyataan Fadli Zon yang meminta Presiden Jokowi mengklarifikasi kebenaran dari klaim Menag Yaqut bahwa Kemenag adalah hadiah untuk NU.

Menurut Mustofa Nahrawardaya, Fadli Zon sebaiknya tak bertanya kepada Jokowi.

Baca Juga: Sinopsis Film The Last Stand: Aksi Agen FBI Menangkap Gembong Narkoba yang Melarikan Diri dari Tahanan

Pasalnya, ia menilai dengan bertanya kepada Jokowi, justru akan membuat permasalahan menjadi lebih rumit.

"Mohon maaf, jangan nanya ke Pak Jokowi. Agar gak nambah rumit," ujarnya, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari cuitan di akun Twitter pribadinya @TofaTofa_id.

Lebih lanjut, kader Partai Ummat itu menyarankan agar pertanyaan soal benar atau tidaknya Kementerian Agama atau Kemenag hadiah untuk NU ditanyakan langsung kepada sejarawan.

Baca Juga: AS Bakal Bantu Taiwan jika Diserang China, Begini Respons Tiongkok

"Sebaiknya nanyanya ke sejarawan," tuturnya menambahkan.

Cuitan Mustofa Nahrawardaya.
Cuitan Mustofa Nahrawardaya. Tangkap layar Twitter @TofaTofa_id

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x