Jelang Hari Pahlawan, Mensos Risma Perbaiki Makam Bung Karno Agar Banyak Dikunjungi Anak Muda

- 8 November 2021, 06:30 WIB
Menteri Sosial, Tri Rismaharini.
Menteri Sosial, Tri Rismaharini. /Humas Pemkot Surabaya

PR DEPOK - Menjelang Hari Pahlawan pada 10 November nanti, Menteri Sosial (Mensos) RI, Tri Rismaharini, atau biasa disapa Risma memperbaiki makam Prsiden Pertama Indonesia, Ir. Soekarno atau Bung Karno.

Tak hanya itu, Risma mengungkapkan bukan hanya makam Ir. Soekarno yang diperbaiki, tetapi juga makam Wakil Presiden Pertama Mohammad Hatta atau Bung Hatta, Cut Nyak Dien dan pahlawan lainnya.

"Dala rangka Hari Pahlawan kita memperbaiki makam pahlawan, termasuk nanti InsyaAllah yang Bung Hatta di Kalibata, dan juga kita akan perbaiki utk makam Cut Nyak Dien untuk perbaikan," ujar Risma, di komplek makam Bung Karno di Kota Blitar, pada Sabtu, 6 November 2021, malam, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Baca Juga: 15 Twibbon Hari Pahlawan Nasional Gratis dan Desain Terbaru, Cocok Dibagikan pada 10 November

Adapun Risma mengatakan bahwa perbaikan yang dimaksud yakni termasuk penataan pencahayaan, yang dimaksudkan agar komplek makam lebih banyak dikunjungi anak muda.

Lebih lanjut, Risma menginginkan keterlibatan anak muda lebih banyak lagi, sehingga pada 15 November 2021 mendatang, ia akan mengajak ratusan anak dari Sabang hingga Merauke untuk berkumpul di Jakarta demi memperingati Hari Pahlawan.

Adapun Risma menuturkan bahwa anak-anak tersebut akan diajak berziarah ke makam pahlawan nasional.

Baca Juga: Ramalan Karier dan Keuangan 6 Zodiak Senin, 8 November 2021: Libra Krisis Kecil Terjadi di Tempat Kerja

Selanjutnya, akan berkunjung ke museum, serta mendapatkan edukasi atau pengetahun tentang perjuangan pahlawan.

Sembari memeriksa setiap sudut kawasan makam, ia meminta petugas pemeliharaan kawasan makam untuk memperbaiki letak tanaman, warna cat dan lampu, serta ornamen untuk mempercantik makam.

Halaman:

Editor: Erta Darwati

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x