Polisi akan Panggil PT WIKA Terkait Hilangnya Besi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung

- 11 November 2021, 16:30 WIB
 Ilustrasi besi proyek kereta cepat Jakarta-Bandung milik PT WIKA yang dicuri.
Ilustrasi besi proyek kereta cepat Jakarta-Bandung milik PT WIKA yang dicuri. /Hans/Pixabay

PR DEPOK – Peristiwa dicurinya besi konstruksi proyek kereta cepat Jakarta-Bandung masih dalam pengembangan kasus oleh pihak kepolisian.

Rencananya, polisi akan memanggil PT WIKA selaku penyelenggara proyek kereta cepat Jakarta-Bandung sekaligus pemilik besi yang hilang dicuri.

Pemanggilan PT WIKA oleh pihak kepolisian bertujuan untuk proses pemeriksaan hilangnya besi dalam proyek kereta cepat Jakarta-Bandung.

Baca Juga: Arief Muhammad dan Tiara Pangestika Dikaruniai Anak Kedua Bernama Mecca Ayu Amanjiva, Ini Maknanya

"Saat ini, memang penyidikan masih kita lakukan bersama. Untuk update-nya kita akan panggil untuk melakukan berita acara pemeriksaan (BAP) untuk menggali keterangan terkait kerugian yang diderita korban dalam hal ini PT WIKA," ujar Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Erwin Kurniawan sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari PMJ News pada 11 November 2021.

Kapolres Metro Jakarta Timur menjelaskan jika pihaknya masih menunggu audit oleh PT WIKA dalam hal kerugian materil akibat pencurian besi proyek kereta cepat Jakarta-Bandung.

"Kami juga akan menunggu audit kerugian dari PT WIKA sekalian dengan jumlah besi yang dicuri oleh para pelaku, itu kita juga membutuhkan waktu ya," ujar Kombes Pol Erwin Kurniawan.

Baca Juga: Ungkap Kepribadian Seseorang dari 4 Cara Menulis Huruf X, Yuk Cari Tahu Kepribadianmu!

Sebelumnya, telah terjadi aksi pencurian besi proyek kereta cepat Jakarta-Bandung pada 30 Oktober 2021 sekitar pukul 2.00 WIB.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x