Kabar Gembira! Program Kartu Prakerja Berlanjut hingga 2022, Begini Penjelasan Airlangga Hartarto

- 18 November 2021, 16:16 WIB
Program Kartu Prakerja Berlanjut hingga 2022.
Program Kartu Prakerja Berlanjut hingga 2022. /Tangkap layar prakerja.go.id

Saat ini penerima program Kartu Prakerja telah ditetapkan sebanyak 11,4 juta orang, dari 34 provinsi dan 514 kabupaten/kota se-Indonesia.

Bagi Anda yang ingin mengikuti pelatihan Kartu Prakerja di tahun 2022 mendatang, segera penuhi persyaratan yang telah ditentukan, agar lolos seleksi pendaftaran.

Berikut persyaratan bagi masyarakat Indonesia yang ingin mengikuti seleksi pendaftaran Kartu Prakerja tahun 2022.

1. Warga Negara Indonesia (WNI) sudah berusia 18 tahun ke atas yang dibuktikan dengan KTP dan NIK.

2. Tidak sedang mengikuti pendidikan formal.

Baca Juga: Sinopsis Film The November Man, Aksi Mantan Agen CIA yang Bertarung dengan Muridnya Sendiri

3. Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan.

4. Bukan pekerja penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.

5. Bukan penerima Bantuan Sosial (Bansos) lainnya selama pandemic Covid-19.

6. Bukan merupakan pejabat negara, pimpinan dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah